Dukungan 'Adik Kelas' Beri Motivasi Skuad Ganda Campuran

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dan Praveen Jordan/Debby Jordan
Sumber :
  • Badmintonindonesia.org

VIVA.co.id - Cabang bulutangkis akan mulai mengawali laga di ajang Olimpiade di Rio de Janeiro, Brasil pada Kamis 11 Agsutus 2016 di Stadion Riocentro, Pavilion 6. Sejumlah pilar andalan pun akan turun bertanding pada duel hari pertama penyisihan grup tersebut.

(Baca juga: Jadwal Pebulutangkis Indonesia di Fase Grup Olimpiade Rio)

Dan diantara yang akan turun bertanding adalah dua pasang ganda campuran terbaik Merah Putih, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dan Praveen Jordan/Debby Jordan.

Praveen/Debby akan menantang pasangan Hong Kong, Lee Chun Hei/Chau Hoi Wah pukul 20.45 WIB. Sedangkan Owi/Butet yang berstatus sebagai unggulan ketiga, akan menghadapi wakil Australia, Robin Middleton/Leanne Choo di Grup C pada Jumat dini hari pukul 01.30 WIB, 12 Agustus 2016.

Menatap laga tersebut, dukungan dan nada optimistis pun muncul dari "adik kelas" kedua ganda tersebut di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur. Salah satunya datang dari pebulutangkis muda, Rafiddias Akhdan Nugroho.

Rafi yang juga merupakan pemain yang tampil di sektor ganda campuran bersama Masita Mahmudin dalam skuad anyar Pelatnas ini, cukup yakin akan pencapaian yang akan ditorehan kakak-kakak kelasnya tersebut di Rio kali ini.

"Saya berharap mereka akan bisa dapat menciptakan all Indonesian final di partai puncak nanti. Dengan persiapan mereka yang sudah all out, saya yakin pengalaman dari Owi/Butet dan Praveen/Debby bisa membawa mereka sukses di Rio," kata Rafi saat dihubungi VIVA.co.id, Rabu malam 10 Agustus 2016.

"Semoga penampilan mereka bisa memberikan kebanggaan untuk bangsa ini dan saya bisa banyak belajar dari pencapaian tersebut," tambah pemain asal PB Djarum tersebut.

Tim bulutangkis akan mulai tampil hari ini mulai pukul 19.00 WIB, yang menampilkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melawan Manu Attri/B Sumeeth Reddy dari India.

(ren)