Lagi, Wakil Indonesia Gagal ke 8 Besar
- ANTARA FOTO/Prasetyo Utomo
VIVA.co.id – Wakil Indonesia di nomor tunggal putri, Fitriani, dan ganda campuran, Ronald Alexander/Melati Daeva Oktaviani, gagal melaju ke babak perempatfinal alias 8 besar BCA Indonesia Open Superseries Premier 2016.
Bermain di Istora Senayan, Jakarta, Kamis 2 Juni 2016, Fitriani yang berperingkat 46 dunia, dengan mudah menyerah dari tunggal putri India, Saina Nehwal. Atlet asal Garut ini kalah dari Nehwal straight set, 21-11 dan 21-10.
Selain Fitriani, wakil Indonesia lainnya di nomor ganda campuran, Ronald Alexander/Melati Daeva Oktaviani, juga harus tersingkir.
Pasangan ini kalah dari unggulan 4 asal Denmark, Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen. Pasangan Ronald/Melati menyerah dari pasangan Joachim/Christina dua set langsung, 21-9 dan 21-16.
Kegagalan ini menambah daftar wakil Indonesia yang berguguran di ajang BCA Indonesia Open Superseries Premier 2016.
Sebelumnya, beberapa wakil Indonesia juga harus terhenti langkahnya di putaran II. Greysia Polii/Nitya Krishinda Mahewswari, Riky Widianto/Richi Puspita Dili, dan Marcus Fernaldi Gideon/ Kevin Sanjaya Sukamuljo, juga tersingkir di fase ini.
Namun, di tengah para wakil yang bertumbangan, Indonesia masih memiliki asa di beberapa sektor. Ada pasangan ganda campuran, Alfian Eko Prasetya/Annisa Saufika, serta tunggal putra, Jonatan Christie, yang sukses melangkah ke perempatfinal.
Satu wakil Indonesia yang masih memiliki peluang melangkahkan kaki ke babak perempatfinal ada di sektor ganda putra. Unggulan 2, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, akan berhadapan dengan ganda putra Denmark, Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding. (one)