Hasil Lengkap Pebulutangkis Indonesia di Korea Open 2024 Hari Ini

Ganda campuran Indonesia Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati
Sumber :
  • Instagram PBSI

VIVA – Sebanyak 4 wakil Indonesia berlaga di Korea Open 2024 hari ini, Selasa 28 Agustus.

Hasilnya, hanya satu saja yang meraih kemenangan, sedangkan tiga lainnya harus angkat koper.

Satu-satunya wakil Indonesia yang menang hari ini adalah Ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

Mereka mengatasi perlawanan Chen Zhi Yi/Francesca Corbett (Amerika Serikat) pada babak pertama di Mokpo Indoor Stadium.

Dalam partai babak 32 besar Korea Open 2024 tersebut, Rehan/Lisa mengalahkan pasangan ranking 80 dunia yang menjadi lawannya dengan skor 21-7, 21-14 dalam waktu 33 menit.

Sementara itu, langkah Rehan/Lisa tidak bisa diikuti oleh Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.

Mereka takluk dari Ye Hong Wei/Nicole Gonzales Chan di babak pertama Korea Open 2024. Bermain tiga gim, ganda campuran Indonesia itu kalah 16-21, 21-11, 7-21. 

Kemudian, Chico Aura Dwi Wardoyo langsung tersingkir di babak pertama Korea Open 2024. Chico dikalahkan wakil Hong Kong, Jason Gunawan, dua gim langsung.
 
Dalam pertandingan yang berlangsung selama 40 menit di Mokpo Indoor Stadium, Chico kalah dua game langsung 17-21 dan 15-21 dari Gunawan.

Hasil serupa dialami Ester Nurumi Tri Wardoyo. Tunggal putri Indonesia itu dipaksa menyerah dalam rubber game sengit dengan skor 9-21, 21-13, 20-22.