Jagoan Jepang Ganas di Ranking Dunia, Tunggal Putra Thailand Jadi Korban

Tunggal putra Jepang, Kodai Naraoka
Sumber :
  • AP Photo/Sakchai Lalit

VIVA Sport – Setelah empat turnamen bulutangkis dunia digelar sejak awal tahun ini, perjuangan para atlet akan berlanjut ke BWF World Tour Super 300 German Open 2023. 

Sederet atlet bulutangkis dari berbagai negara tempur 7-12 Maret mendatang. Ada catatan menarik jelang laga.

BWF memutakhir ranking dunia. Tepatnya update per Selasa 21 Februari 2023 lalu.

Jagoan Jepang, Kodai Naraoka ganas di ranking dunia. Ia naik satu peringkat dan kini meduduki posisi 6.

Tunggal putra Jepang, Kodai Naraoka

Photo :
  • Twitter @Badminton_Asia

Kodai menempati posisi tersebut dengan raihan 72,672 poin. Tunggal putra Thailand jadi korbannya.

VIVA Bulutangkis mencatat, Kunlavut Vitidsarn digusur Kodai. Ia turun ke posisi 7 dengan torehan 72,229 poin.

Kodai kini menempel Chou Tien Chen wakil Taiwan yang berada di urutan keenam.