Bentrok di Perempatfinal, Ini Head to head Ginting Vs Raja Bulutangkis

Tunggal Putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

VIVA – Anthony Ginting lolos ke perempatfinal All England 2022 setelah menyingkirkan jagoan India, Srikanth Kidambi di babak 16 besar. 

Bertanding di Utilita Arena Birmingham pada Rabu malam WIB, 17 Maret 2022, Ginting melakukan comeback gemilang. Sempat kalah di gim pertama, Ginting bangkit dengan menang rubber game 9-21, 21-18 dan 21-19. 

Di babak perempatfinal hari ini, Ginting sudah dinanti oleh raja bulutangkis dunia, Viktor Axelsen, Jumat 18 Maret.

Bagaimana catatan pertemuan kedua pebulutangkis ini? Siapa yang unggul?

Sejauh ini, Axelsen dan Ginting sudah berjumpa sembilan kali. Dari pertemuan itu, Axelsen unggul di atas kertas.

Mengutip dari Tournament Software, pemilik rangking 1 dunia tersebut memenangkan duel lima kali, sementara itu sisanya dimenangkan Ginting atau 5-4.

Sesuai jadwal, final hari ini dimulai sekira pukul 17.00 WIB. Dilangsungkan di dua court.