PBSI Akui Praveen/Melati Masih yang Terbaik, Tapi...

Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti
Sumber :
  • Humas PBSI

VIVA – Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) telah mengumumkan 88 atlet yang masuk dalam pelatnas 2022, pada Jumat 28 Januari 2022.

Aka tetapi, dalam daftar itu tidak ada nama Praveen Jordan, Melati Daeva Oktavianti. Dicoretnya Praveen/Melati dari skuad pelatnas tentu menimbulkan tanda tanya.

Pasalnya, duet tersebut selama ini menjadi andalan Indonesia di ajang internasional. Praveen/Melati juga berhasil memenangkan All England pada 2020 lalu.

Terkait hal ini, pelatih kepala ganda campuran Nova Widianto pun mengungkapkan alasan pencoretan Praveen/Melati.

Nova Widianto mengakui Praveen/Melati saat ini masih menjadi ganda campura terbaik di Indonesia. Namun, ada parameter lain yang membuat mereka terlempar dari pelatnas.

"Untuk Praveen/Melati, mereka masih yang terbaik di pelatnas. Namun, dalam prestasi 1-2 tahun terakhir, karena mereka sudah juara All England, ekspektasi PBSI ingin mereka stabil dan juara terus," kata Nova dalam sesi jumpa pers virtual.

 "Ternyata dalam 1-2 tahun, setelah All England hasilnya tidak memuaskan. Kami sepakat khususnya di ganda campuran harus ada regenerasi. Mereka istilahnya juga sudah lama di pelatnas," tutur Nova.

Ya, Praveen/Melati memang gagal juara setelah terakhir kali menjuarai All England 2020. Selanjutnya, pencapaian terbaik mereka adalah runner up Thailand Open 2020 dan Hylo Open 2020.

"Yang pasti satu dua tahun kita juga harus akui ganda campuran, setelah All England istilahnya minim gelar," ucap pelatih yang juga eks pasangan tanding Liliyana Natsir ini.