Deretan Korban Keganasan Ginting di Indonesia Masters 2020

Tunggal Putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

VIVA – Para atlet bulutangkis dunia bakal tempur di Indonesia. Mereka mengikuti tiga event besar yang dinamakan Indonesia Badminton Festival 2021. 

Para pencinta bulutangkis akan kembali dapat menyaksikan aksi bintang-bintang olahraga tepok bulu tersebut. Ajang Indonesia Badminton Festival 2021 akan berlangsung dari November hingga Desember 2021.  

Turnamen pembuka nantinya, ada BWF World Tour Super 750 Indonesia Masters yang akan berlangsung pada 16-21 November mendatang. Partai nanti akan tersaji di Bali International Convention Centre. 

Indonesia Badminton Festival

Photo :
  • Twitter: Badminton Indonesia

Untuk Indonesia Masters, akan memperebutkan total hadiah senilai 600.000 dollar AS atau sekitar Rp 8,5 miliar. Setelah Indonesia Masters, rangkaian Indonesia Badminton Festival berlanjut dengan BWF World Tour Super 100 Indonesia Open.

Turnamen itu, bakal berlangsung 23 hingga 28 November 2021 dengan total hadiah mencapai 850.000 dollar AS atau sekitar Rp 12,06 miliar.  

Kemudian, puncak turnamennya adalah BWF World Tour Finals, yang akan berlangsung pada 1-5 Desember 2021. Adapun perhelatan Indonesia Badminton Festival akan diselenggarakan tertutup, tanpa penonton.

2 Tunggal Putra Denmark Jadi Korban Ginting di Indonesia Masters 2020

Berbicara Indonesia Masters, fakta mengerikan datang dari tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting di 2020. Sederet pebulutangkis dunia jadi korban termasuk dua tunggal putra Denmark.

VIVA Bulutangkis mencatat, pada babak 32 besar, Ginting mengalahkan wakil India, Parupalli Kashyap dua gim langsung. 

VIVA Bulutangkis: Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting.

Photo :
  • Instagram: badminton.ina

Berlanjut di Babak 16 besar, Ginting memenangkan perang saudara kontra Tommy Sugiarto. Ia mengalahkan rekannya itu dua gim. 

Perempatfinal, tunggal putra China Huang Yu Xiang diamuk. Ginting menang dua gim.

Semifinal, Viktor Axelsen dari Denmark terjungkal. Ginting memenangkan duel atas Axelsen dua gim.

Final membara, Ginting mengamuk. Ia memastikan gelar juara usai menghajar Anders Antonsen tunggal putra Denmark lewat rubbergame.