Kalah dari Chen Long, Ginting Gagal ke Final Olimpiade
- badmintonindonesia.org
VIVA – Anthony Sinisuka Ginting harus mengubur mimpinya tampil di partai puncak Olimpiade Tokyo 2020 usai dikalahkan wakil China, Chen Long di babak semifinal pada Minggu 1 Agustus 2021. Ginting kalah dengan 2 gim langsung.
Gim pertama diawali dengan dominasi Chen Long. Ginting di interval pertama cukup kewalahan meladeni permainan wakil dari China ini, tercatat Chen Long lebih dulu mengungguli Ginting dengan kedudukan 11-6.
Berselisih 5 poin membuat Ginting bangkit. Dia memangkas jarak dan mulai membuat Chen Long tak fokus, skor menjadi 17-13.
Duel makin seru jelang game poin, 19-16 tapi Chen Long terus mendulang poin dan akhirnya mengamankan gim pertama dengan 21-16.
Di gim kedua, dominasi Chen Long makin tak terbendung. Ginting mengawalinya dengan kesalahan, bola servis keluar dan poin lebih dulu didapat lawan.
Poin ketat terjadi hingga 5-4, namun Ginting melakukan empat kali kesalahan beruntun. Hal fatal itu membawa Chen Long unggul 10-6.
Ginting coba bangkit, smash kerasnya membuat poinnya bertambah dan memangkas jarak 12-9. Tapi dominasi Chen Long konsisten, Ginting terus tertekan, poinnya tertinggal jauh 10-17.
Chen Long makin percaya diri dan memenangkan gim kedua dengan 21-11. Dengan begitu Chen Long resmi merebut tiket ke final cabor bulutangkis tungga putra Olimpiade 2020.
Di final, nantinya Chen Long akan menghadapi wakil Denmark, Viktor Axelsen yang mengalahkan pebulutangkis Guatemala, Kevin Cordon dengan 2 gim langsung 21-18 dan 21-11.