Tragis, Kevin/Marcus Dipecundangi Ganda Putra Jepang

Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.
Sumber :
  • PP PBSI

VIVA – Pandemi Virus Corona atau COVID-19 berdampak pada bulutangkis dunia. Sederet turnamen dibatalkan mengingat virus ini menyebar ke berbagai negara.

Selama masa pandemi, para pebulutangkis harus menjalani isolasi mandiri. Ada juga dari mereka yang menggelar latihan sendiri.

Terakhir digelar adalah BWF World Tour Super 1000 All England Open 2020 pada Maret lalu. Sederet pebulutangkis top dunia menunjukkan performa mereka di sana.

Baca juga: Parah, Monster Bulutangkis Dunia Terkapar Diamuk Rekan Senegara

Sebelum COVID-19 mengganas, ada kisah tragis dari ganda putra Indonesia pemegang rangking 1 dunia, Kevin/Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon. Mereka tumbang di BWF World Tour Super 500 Hong Kong Open 2019 (12-17 November). 

VIVA Bulutangkis merangkum, sejak babak pertama, Kevin/Marcus tampil memukau. Mereka sukses menghabisi ganda otot super dunia, Lu Ching Yao/Yang Po Han dua game langsung.

Babak 16 besar, giliran ganda putra China Huang Kai Xiang/Liu Cheng jadi korban. Mereka dihabisi Kevin/Marcus lewat rubbergame.

Petaka terjadi di perempatfinal, Kevin/Marcus dikejutkan dengan permainan gila ganda putra Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe. Secara tragis mereka kalah lewat drama rubbergame.

Baca juga: Ngeri, Teror Bidadari Bulutangkis Australia Jelang Piala Uber