Mengerikan, Greysia/Ani Habisi 5 Ganda Putri Top Dunia

Ganda Putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

VIVA – Pandemi Virus Corona atau COVID-19 juga berdampak pada bulutangkis dunia. Sederet turnamen dibatalkan mengingat virus ini menyebar ke berbagai negara.

Selama masa pandemi, para pebulutangkis harus menjalani isolasi mandiri. Ada juga dari mereka yang menggelar latihan sendiri.

Terakhir digelar adalah BWF World Tour Super 1000 All England Open 2020 pada Maret lalu. Sederet pebulutangkis top dunia menunjukkan performa mereka di sana.

Baca juga: Astaga, Ratu Bulutangkis Taiwan Kencani Wanita Cantik saat Pandemi

Meski belum ada turnamen yang digelar, catatan mengerikan ditorehkan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu. Mereka sukses membuat gempar Istora Senayan di BWF World Tour Super 500 Indonesia Masters (14-19 Januari 2020).

VIVA Bulutangkis merangkum, babak pertama Greysia/Ani mampu membuktikan ketajaman mereka. Kala itu ganda putri China Liu Xuan Xuan/Xia Yu Ting dihabisi lewat drama rubbergame.

Selanjutnya, babak 16 besar wakil Kanada Rachel Hoderich/Kristen Tsai jadi korban. Greysia/Ani menang dua game langsung.

Perempatfinal, giliran ganda putri Jepang diamuk. Nami Matsuyama/chiharu Shida kalah dua game langsung.

Semifinal, Greysia/Ani makin menggila. Mereka menghabisi wakil Korea Selatan Kim So Yeong/Kong Hee Yong dua game langsung.

Final membara, Greysia/Ani tampil all out. Mereka melibas wakil Denmark, Maiken Fruergaard/Sara Thygesen lewat drama rubbergame.

Baca juga: Gila, Pebulutangkis Ka Long Angus 'Dikeroyok' 4 Wanita Cantik