Djokovic dan Federer Tembus Semifinal Wimbledon
- Instagram/@wimbledon
VIVA – Unggulan pertama asal Serbia, Novak Djokovic, berhasil melaju ke babak semifinal Wimbledon 2019. Langkah Djokovic juga diikuti oleh unggulan kedua dari Swiss, Roger Federer.
Berlaga di All England Lawn Tennis and Croquet Club dalam laga babak perempatfinal, Djokovic dan Federer sukses mengalahkan lawan-lawannya, Kamis 11 Juli 2019 dini hari WIB. Federer sukses menghentikan perlawanan unggulan ke-8 asal Jepang, Kei Nishikori, sementara Djokovic sukses menyingkirkan unggulan ke-21 asal Belgia, David Goffin.
Djokovic yang lebih diunggulkan dalam laga ini, tanpa kesulitan memenangkan pertandingan. Petenis berusia 32 tahun ini menang tiga set langsung 6-4, 6-0, dan 6-2. Djokovic berhasil mengulang sukses menembus semifinal seperti di ajang yang sama tahun lalu.
Di babak semifinal nanti, pemegang empat gelar juara Wimbledon ini akan berhadapan dengan pemenang duel Guido Pella (Argentina) melawan Roberto Bautista Agut (Spanyol). Djokovic berpeluang besar untuk mempertahankan gelar juara Wimbledon, sekaligus merengkuh gelar kelima di ajang ini sepanjang kariernya.
Dalam pertandingan lainnya, duel sengit terjadi saat Federer berhadapan dengan Nishikori. Di luar dugaan, Federer kalah 4-6 pada set pertama. Akan tetapi, petenis berusia 37 tahun ini mampu bangkit dan merebut kemenangan di tiga set selanjutnya, 6-1, 6-4, dan 6-4.
Federer akan berhadapan dengan pemenang laga antara Rafael Nadal melawan Sam Querrey di babak semifinal nanti. Federer juga berpeluang besar untuk meraih gelar Wimbledon ke-9 sejak memulai kariernya di ajang Grand Slam pada 1999 silam.