4 Pebulutangkis RI Permalukan Tuan Rumah New Zealand Open
- PBSI
VIVA – Dua wakil Indonesia berhasil merebut 2 tiket ke perempatfinal usai mengalahkan 2 ganda campuran tuan rumah di turnamen tahunan New Zealand Open 2019.
Satu tiket ke perempatfinal pertama didapatkan pasangan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja setelah mengalahkan Mitchell Wheller/Hsuan-Yu Wendy Chen.
Pada laga yang baru saja berakhir di Eventfinda Stadium, Auckland, New Zealand, Kamis siang, 2 Mei 2019, Hafiz/Gloria mempermalukan Mitchell/Hsuan di depan pendukung mereka sendiri dengan skor 2-0.
Dalam pertandingan itu, Hafiz/Gloria sempat dikejutkan dengan 2 poin pembuka laga yang diperoleh Mitchell/Hsuan di gim pertama. Namun, tak membutuhkan waktu lama, Hafiz/Gloria membalikkan keadaan dan merebut kemenangan gim pertama dengan skor akhir 12-21.
Pada gim kedua, Hafiz/Gloria tak memberi ampun kepada pasangan non ranking itu. Sejak menit awal, pemegang ranking 7 dunia itu terus menggempur pertahanan Mitchell/Hsuan. Alhasil, pada menit ke 25 Hafiz/Gloria menutup pertandingan dengan kemenangan 13-21.
Tiket perempatfinal kedua dipersembahkan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti setelah mengalahkan Praveen Jordan/Melati Daeva usai mengalahkan Dhanny Oud/Jasmin Chung Man Ng.
Luar biasanya, Praveen/Melati cuma membutuhkan waktu selama 22 menit saja untuk menghajar Dhanny/Jasmin dengan poin kembar 21-12 dan 21-12.
Di perempatfinal nanti, Hafiz/Gloria akan menantang Chang Tak Ching/Ng Wing Yung. Duo Hong Kong ini baru saja menghajar wakil Taiwan, Yang Po/Hsuan/Hu Ling fang.
Sedangkan Praveen/Melati akan berhadapan dengan pemenang laga antara wakil Malaysia, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie dengan ganda Taiwan, Lee Jhe-Huei/Hsu Ya Ching.
Baca: Alhamdulillah, Raja Bulutangkis Asia Dikarunia Allah Bayi Laki-laki