Pebulutangkis RI Babak Belur Dilumat Ranking 2 Dunia di Malaysia Open

Rinov/Pitha vs Wang/Huang di Malaysia Open 2019.
Sumber :

VIVA – Ranking 2 bulutangkis dunia, Wang Yilyu/Huang Dongping mengubur mimpi pemain muda Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari untuk bisa menjuarai Malaysia Open 2019.

Wang/Huang mengalahkan juara dunia junior 2017 itu dalam laga di lapangan 4 Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis, 4 April 2019.

Yang paling menyedihkan, Rinov/Pitha terlihat kalah kelas dari pemain China itu, mereka dengan mudahnya dilumat hingga babak belur hanya dalam 26 menit saja.

Sebenarnya pada awal gim pertama, Rinov/Pitha sempat langsung memberikan tekanan pada juara India Open 2019. Bahkan, mereka unggul poin. Hanya saja, hal itu tak berlangsung lama, Wang/Huang dengan mudah membalikkan keadaan.

Malah mereka berbalik unggul dan merebut kemenangan gim pertama pada menit 13 dengan angka telak 21-12.

Pada gim kedua, kondisi permainan Rinov/Pitha semakin kacau. Mereka terus dibombardir. Pada jeda turun minum saja mereka sudah tertinggal 10 poin pada kedudukan 11-1.

Bahkan, jelang penutup laga mereka cuma bisa menambahkan 5 poin dan kalah di menit 26 dengan kedudukan 21-6.

Kemenangan ini mengantar Wang/Huang ke babak perempatfinal dan menantang pemenang pertandingan antara Ricky Karandasuwardi/Pia Zebadiah Bernadet dengan Chaan Peng Soon/Goh Liu Ying.

Baca: Hajar Pebulutangkis Malaysia, Ahsan/Hendra Lolos Perempatfinal