Girangnya Kevin/Marcus Setelah Taklukkan Keangkeran Istora
- ANTARA Foto/Akbar Nugroho Gumay
VIVA – Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil merengkuh gelar juara Indonesia Open 2018, Minggu 8 Juli 2018. Ganda putra andalan Indonesia ini mengaku senang bisa keluar sebagai juara di ajang bergengsi ini.
Dalam final yang berlangsung di Istora Gelora Bung Karno, Marcus/Kevin menang mudah atas pasangan Jepang, Takuto Inoue/Yuki Kaneko dengan 21-13 dan 21-16.
Ini jadi gelar pertama pasangan berjuluk Minions tersebut di turnamen ini setelah pada 2017 lalu tersingkir di babak pertama.
"Pasti senang sekali bisa menang di kandang sendiri. Apalagi Istora terkenal angker dan akhirnya bisa dapat gelar di sini rasanya sangat senang," kata Kevin usai pertandingan.
Buat Marcus, kemenangan di Indonesia Open 2018 menjadi motivasi untuk bisa terus berprestasi ke depannya. Terlebih, keduanya baru saja kalah di babak perempatfinal Malaysia Open yang jaraknya hanya seminggu sebelum Indonesia Open 2018 dimulai.
"Senang banget bisa dapat gelar di sini setelah minggu lalu kalah di Malaysia. Jadi bisa juara di sini rasanya luar biasa. Gelar ini untuk masyarakat Indonesia," " ucap Marcus.
Gelar Indonesia Open merupakan titel keempat Kevin/Marcus di tahun 2018 ini setelah Indonesia Masters, India Open serta All England. Selain Kevin/Marcus, Indonesia juga merebut gelar juara di nomor ganda campuran lewat Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir yang mengalahkan wakil Malaysia Chan Peng Soon/Goh Liu Ying 21-17, 21-8