Francesco Bagnaia Dominasi Tes Pramusim MotoGP di Qatar

Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia
Sumber :
  • instagram.com/ducaticorse

Qatar – Francesco Bagnaia mendominasi sesi tes pramusim MotoGP di Sirkuit Lusail, Qatar yang berlangsung pada 19-20 Februari 2024.

Pembalap Ducati tersebut finis pertama dalam dua hari sesi tes pramusim. Salah satunya tercatat sebagai yang tercepat dengan 1 menit 50,952 detik.

“Saya sangat senang dengan waktu yang berhasil saya catat selama uji coba pramusim. Saya mengantisipasi kami akan berada di sekitar angka terendah 1 menit 51 detik, dan berada di bawah angka tersebut di luar dugaan saya. Meski demikian, ini hanyalah sebuah uji coba pramusim, seperti saat kami berada di Malaysia,” kata Bagnaia.

Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia

Photo :
  • instagram.com/ducaticorse

Juara dunia MotoGP sebanyak dua kali itu fokus dalam sesi uji coba pramusim untuk urusan time attack. Ini sekaligus simulasi balapan jelang bergulirnya MotoGP 2024 di Sirkuit Lusail.

Motor Desmosedici GP 2024 yang ditunggangi Bagnaia secara keseluruhan sudah pada performa optimal. Menurut pembalap asal Italia, cengkraman sudah baik, paket teknis sesuai, dan itu membuatnya merasa nyaman dan percaya diri.

“GP 2024 menunjukkan potensinya sejak tes pramusim pertama Valencia, pun di Sepang. Kami melakukan pekerjaan dengan baik dan menyelesaikannya di sini. Kami bersiap dengan baik untuk pembuka musim mendatang dalam beberapa minggu,” tuturnya.

Pembalap Ducati lainnya, Enea Bastianini juga menunjukkan performa baik. Dia merampungkan tes pramusim dengan berada di urutan kedua. Selisih catatan waktu dengan Bagnaia cuma satu detik.

Pembalap Ducati, Enea Bastianini

Photo :
  • AP Photo/Vincent Thian

Bastianini semakin percaya diri untuk menyambut MotoGP 2024. Karena saat sesi tes Malaysia, dia juga merasa sudah optimal.

“Tes ini sangat produktif, dan saya merasa nyaman dengan motornya di sini. Kami mengalami masalah kecil dengan getaran dan sedikit penurunan performa ban depan, tapi jika masalah ini dapat diatasi, kami pasti dapat memberikan dampak yang signifikan,” kata Bastianini.

“Kami menunjukkan daya saing baik dalam time attack maupun kecepatan balapan, jadi saya senang dan bersemangat untuk kembali ke trek untuk balapan perdana musim ini,” imbuhnya.