Sean Gelael dan Subhan Aksa Tercepat di Super SS Danau Toba Rally 2023
- VIVA/B.S Putra
Danau Toba – Tim Jagonya Ayam mendominasi Danau Toba Rally 2023 pada Super special stage (Super SS) yang berlangsung di lintasan Caldera Nomadic Escape, Jumat 24 November 2023. Sean Gelael dan Subhan Aksa tampil sebagai yang tercepat di Super SS ini.
Lintasan Super SS sepanjang 3,10 km itu merupakan pembuka SS1. Sean Gelael yang membawa bendera Jagonya Ayam tampil sebagai yang tercepat pada kategori Grand Final APRC Danau Toba Rally 2023. Sean dengan navigator Moga Magalhaes mencatatkan waktu tercepat 1 menit 28 detik.
Pereli Subhan Aksa/Mago Sarwono yang juga tim Jagonya Ayam di posisi kedua, dengan catatan waktu selisih 0:00,5 detik dari Sean Gelael. Namun, catatan Subhan ini menjadikannya sebagai yang tercepat pada Kejurnas Rally 2023, dengan waktu 1 menit 29,2 detik.
Posisi ketiga kategori APRC ditempati pereli LFN Sederhana Motorsport, Rifat Sungkar/B Searcy dengan selisih waktu 0:01,8 detik. Catatan Rifat ini menempatkannya posisi kedua pada Kejurnas Rally dengan selisih 0:01,3 dari Subhan.
Pereli tim Toyota Gazoo Racing Indonesia, Ryan Nirwan/Adi Indiarto amankan posisi keempat kategori APRC, dengan selisih waktu 0:01,8 detik. Sekaligus tempati posisi ketiga Kejurnas Rally dengan waktu selisih 0:01,4.
Dan pereli Rahmat/Hade Mboi lengkapi posisi 5 besar persaingan APRC Danau Toba Rally 2023, selesaikan Super SS dengan catatan waktu selisih 0:01,9. Hasil ini, Rahmat amankan posisi empat Kejurnas Rally dengan selisih 0:01,8. Sedangkan pereli Sumut, Musa Rajekshah melengkapi lima besar Kejurnas Rally Danau Toba 2023, dengan selisih waktu 0:02,2 detik.
Untuk diketahui, Grand Final Asia Pacific Rally Championship (APRC) Danau Toba 2023, diikuti 67 Pereli bertarung kecepatan di lintasan Hutan Tanaman Industri (HTI) Sektor Aek Nauli, Parapat, Kabupaten Simalungun, 24 hingga 26 November 2023.
Hari kedua, Sabtu 25 November 2023, pereli akan menuntaskan 6 SS sepanjang 77,58 km yang berlangsung di kawasan perkebunan TPL Aek Nauli, Kabupaten Simalungun.
Leg 1 Hari Kedua Danau Toba Rally 2023
SS 2 - Tobasari 1: 12,75 Km
SS 3 - Gorbus 1: 15,61 Km
SS 4 - Huta Tonga 1: 16,67 Km
SS 5 - Negeri Dolok 1: 10,35 Km
SS 6 - Huta Tonga 2: 16,67 Km
SS 7 - Negeri Dolok 2: 10,35 Km