Proses Pemulihan Lancar, Honda Pede Marquez Turun di MotoGP Ceko
- twitter.com/HRC_MotoGP
VIVA – Bos Repsol Honda, Alberto Puig, melihat perkembangan positif dari proses pemulihan Marc Marquez. Dia percaya diri pembalap asal Spanyol itu bakal turun di MotoGP Ceko di Sirkuit Brno, 9 Agustus mendatang.
Sebelumnya, Marquez mendapatkan cedera parah setelah mengalami kecelakaan hebat di MotoGP Spanyol, 19 Juli lalu. Tangannya patah dan memerlukan operasi sebagai langkah penyembuhan.
Namun, empat hari usai operasi, The Baby Alien mencoba turun di MotoGP Andalusia, akhir pekan lalu. Sempat mengikuti sesi latihan bebas hingga kualifikasi, tim Repsol Honda akhirnya memutuskan Marquez tak membalap demi menjaga kondisi pembalap utamanya juga mengurangi risiko cedera lebih parah.
"Marc datang dengan cedera, dia ingin mencoba (balapan) setelah melewati pemeriksaan medis. Tapi, sialnya, kami memutuskan bersama kalau lebih baik berhenti karena rasa sakit di tangan sangat kuat," kata Puig dikutip Tuttomotoriweb.
"Hal terpentingnya adalah dia sudah merasa nyaman. Kami senang Marc datang ke Jerez dan mencoba turun. Kami memberinya kesempatan dan dia melakukan yang terbaik untuk semuanya. Dia akan mencoba untuk membalap di MotoGP Republik Ceko di Brno," jelasnya.
Akibat tak mengaspal, Marquez kehilangan poin dari dua balapan. Dia kini berada di posisi terbawah klasemen sementara karena belum memiliki poin.
Sementara, Honda masih kesulitan menyaingi Yamaha yang sedang di atas angin lantaran para pembalapnya menguasai balapan di dua seri pertama.
Baca juga: Push Up Setelah Tangan Patah, Marquez Disebut Robot