Pelatih Legendaris Renang Indonesia Tutup Usia

Pelatih Renang nasional, Radja Nasution
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVA.co.id – Kabar duka menyelimuti dunia renang Indonesia. Salah satu pelatih legendaris renang Indonesia, Radja Nasution, tutup usia pada hari ini, Kamis 2 Maret 2017.

Radja meninggal di usia yang ke-66. Rencananya, seperti dalam rilis yang diterima VIVA.co.id, jenazah Radja akan dikebumikan di pemakaman Tanah Kusir, Jakarta Selatan.

Sosok Radja memang sudah tak asing lagi bagi dunia renang di Tanah Air. Dia adalah perintis dinasti Nasution dalam olahraga renang Indonesia. Radja pun sempat melatih Timnas renang di era 1980 hingga 1990-an

Selain Radja, anak-anaknya juga menjadi tulang punggung Timnas renang. Mereka adalah Elfira Rosa, Elsa Manora, Kevin Rose, dan Muhammad Akbar.

Bukan hanya anaknya, Radja juga sudah mencetak beberapa perenang kaliber nasional melalui klub Pari Sakti yang didirikannya pada 1996 silam. Sebut saja Sherli Yunita, Desak Nyoman Rina, dan Dwiki Anugerah.

Radja memang sudah keluar masuk rumah sakit pada medio 2013 lalu. Dia menderita penyakit diabetes dan akibatnya, kaki kanannya harus diamputasi.

Di tengah keterbatasannya, Radja tetap tak bisa lepas dari dunia renang. Dia sempat melatih, meski harus duduk di kursi roda. (asp)