Pupuk Indonesia Dukung Angkat Besi Indonesia, Hasilnya Medali Emas Olimpiade

Atlet angkat besi, Rizki Juniansyah
Sumber :
  • AP Photo/Kin Cheung

Jakarta, VIVA – PT Pupuk Indonesia (Persero) bersama anggota holding, PT Petrokimia Gresik, PT Pupuk Kalimatan Timur (Pupuk Kaltim), dan PT Pupuk Sriwidjaja Palembang unjuk konsistensi dalam mendukung kemajuan dan prestasi olahraga angkat besi nasional. Kontribusi positif yang ujungnya mampu mengantarkan Indonesia meraih medali emas di ajang Olimpiade 2024 Paris.
 
Sekretaris Perusahaan Pupuk Indonesia, Wijaya Laksana mengaku bangga dan memberi apresiasi kepada atlet binaan Pupuk Indonesia yang mampu meraih prestasi terbaik di ajang sekelas Olimpiade. Medali emas tersebut merupakan yang pertama dalam sejarah keikutsertaan cabang olahraga angkat besi Indonesia di Olimpiade sejak tahun 1952.

"Prestasi anak bangsa, khususnya di bidang olahraga merupakan tanggung jawab banyak pihak. Pupuk Indonesia sebagai bagian dari BUMN, bangga bisa berkontribusi mengharumkan nama bangsa melalui prestasi yang diraih atlet angkat besi binaan di ajang Olimpiade Paris. Prestasi ini tentu memotivasi Pupuk Indonesia untuk meningkatkan kontribusinya dalam memajukan olahraga angkat besi tanah air," ujar Wijaya.

Pupuk Indonesia sudah sejak 2022 memberi dukungan olahraga angkat besi untuk pembinaan dan pengembangan atlet angkat besi. Mereka turut serta mendukung penyelenggaraan Kejurnas Angkat Besi tingkat remaja dan dewasa.

Teranyar Pupuk Indonesia menggelar Kejurnas Angkat Besi Youth U-15 dan U-17 di Bandung. Ratusan atlet dari berbagai provinsi di Indonesia turut serta meramaikan. Pada Oktober 2024, sudah diproyeksikan Kejurnas untuk junior di Solo.
 
"Melalui Kejurnas ini diharapkan mampu memunculkan atlet-atlet baru yang berprestasi dari berbagai daerah. Ini sekaligus bentuk dukungan Pupuk Indonesia atas keberlanjutan atau regenerasi prestasi angkat besi di Indonesia," pungkas Wijaya.

Rizki Juniansyah, lifter Indonesia yang menyumbangkan medali emas Olimpiade 2024 merupakan jebolan Kejurnas Angkat Besi Senior Pupuk Indonesia 2023. Dia bersama dengan Nurul Akmal dan Eko Yuli Irawan sama-sama atlet binaan dari Pupuk Indonesia.
 
Dari prestasi Rizki ini diharapkan bisa memotivasi atlet angkat besi lain di Indonesia untuk berjuang dan berprestasi di tingkat nasional maupun internasional.
 
"Menteri BUMN Republik Indonesia, Bapak Erick Thohir senantiasa mendorong BUMN untuk memberikan kontribusi terhadap aktivitas dan prestasi olahraga di tanah air. Prestasi yang diraih Rizki di ajang internasional ini memberikan dampak positif bagi Pupuk Indonesia yang memiliki komitmen memajukan olahraga angkat besi," tandasnya.