Asa Kontingen Indonesia Tambah Medali Olimpiade Paris 2024 Lewat Angkat Besi Putri

Lifter Asal Aceh, Nurul Akmal, Pecahkan Rekor Nasional
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Zabur Karuru

Paris, VIVA – Kontingan Indonesia masih punya asa untuk menambah koleksi medalinya di Olimpiade Paris 2024. Sebab, masih ada wakil tersisa yang akan berjuang jelang acara penutupan multiajang bergengsi dunia itu.

Adapun wakil yang dimaksud adalah Nurul Akmal. Perempuan berusia 31 tahun itu akan berjuang di cabang olahraga (cabor) angkat besi nomor +81 kilogram (kg) putri hari ini, Minggu 11 Agustus 2024.

Lifter Indonesia Nurul Akmal

Photo :
  • ANTARA FOTO/Fanny Octavianus

Nurul Akmal akan bersaing melawan 11 kontestan lainnya dari berbagai negara yang berbeda mulai pukul 16.30 WIB nanti. Ini lantas menjadi harapan sisa Kontingen Indonesia untuk menambah koleksi medali setelah sebelumnya berhasil mengantongi dua emas dan satu perunggu.

Kedua medali emas itu didapat lewat cabor panjat tebing nomor speed putra, Veddriq Leonardo, dan angkat besi nomor 73kg putra, Rizki Juniansyah. Adapun satu medali perunggu lainnya dipetik lebih dulu oleh Kontingen Indonesia lewat tunggal putri bulutangkis, Gregoria Mariska Tunjung.

Lifter Indonesia asal Aceh, Nurul Akmal

Photo :
  • instagram.com/nurulakmal_12/

Nurul Akmal sendiri bukan wajah baru dari Kontingen Indonesia di olimpiade. Sebelumnya, dia juga pernah berjuang di Olimpiade Tokyo 2020 lalu. Ketika itu atlet kelahiran Aceh tersebut hanya mampu mencapai posisi kelima terbaik dengan total angkatan 256kg.

Sementara itu gelar juara diraih oleh atlet angkat besi China, Li Wenwen, dengan angkatan 320kg. Catatan itu dibuntuti oleh wakil Inggris, Emily Campbell, yang sukses mengangkat total berat 283kg.

Kini keduanya kembali menjadi lawan yang akan dihadapi Amel-sapaan akrab Nurul Akmal- di Olimpiade Paris 2024. Duo atlet tersebut pun menjadi tantangan besar.

Harapan Kontingen Indonesia kini tersemat di pundak Nurul Akmal. Jagoan angkat besi putri Tanah Air itu sebelumnya pernah menyumbang medali perak di dua SEA Games yakni pada 2021 (Vietnam) dan 2023 (Kamboja) dalam nomor yang sama, +71kg.