Cabor Renang Sumbang 4 Emas untuk Indonesia di ASEAN University Games 2024

Akuatik 21th ASEAN University Games 2024
Sumber :
  • Istimewa

Surabaya – Cabang olahraga (cabor) renang Indonesia berhasil mengukir prestasi di ASEAN University Games (AUG) 2024. Sebanyak empat medali emas berhasil dikantongi kontingen Indonesia di ajang tersebut pada Sabtu 29 Juni 2024.

Keempat emas itu diperoleh berkat kemenangan Andi Muhammad Nurizka di nomor 100 meter (m) gaya dada, Farrel Armandio Tangkas (200m gaya ganti perorangan putra), Azzahra Permatahani (200m gaya ganti perorangan putri), dan 4x100m gaya bebas estafet putra yang diperkuat oleh Dwiki Anugrah, I  Komang Gede Mas Dekotama, dan Erick Ahmad Fathoni.

Akuatik 21th ASEAN University Games 2024

Photo :
  • Istimewa

Selain empat medali tersebut, cabor renang Indonesia juga menyumbang enam medali lainnya. Keenam medali tersebut terdiri dari masing-masing tiga perak dan tiga perunggu.

Medali perak dipetik di nomor renang 200m gaya bebas putri oleh Serena, nomor 100m gaya dada putri atas nama Adelia, dan Made Nadya di nomor 200m gaya ganti putri. Sementara itu, tiga medali perunggu lainnya diperoleh di nomor renang 200m gaya bebas putri oleh Azzahra Permatahani, nomor 100m gaya dada putri oleh Nurita, serta 200m gaya ganti putra oleh Erik Ahmad.

Sebagai penyumbang emas, Azzahra bersyukur dan menjadikan pencapaian ini sebagai memotivasi untuk tampil lebih baik di ajang-ajang berikutnya. Dia berhasil mencatatkan waktu tercepat dengan 2 menit 21,80 detik.

Akuatik 21th ASEAN University Games 2024

Photo :
  • Istimewa

Di urutan kedua, ada rekan senegaranya, Gusti Ayu Made Nadya Saraswati dengan catatan waktu 2 menit 26,02 detik. Adapun di urutan ketiga dengan medali perunggu diamankan perenang Malaysia Christy Teh Xing Ti dengan catatan waktu 2 menit 33,03 detik.

“Hari ini memang aku fokus untuk turun di nomor 200m gaya ganti, dan bersyukur bisa mendapatkan hasil memuaskan. AUG 2024 ini menjadi patokan evaluasi aku untuk menghadapi event-event berikutnya,” kata perenang yang juga mendapatkan perunggu di nomor 200m gaya bebas putri itu.

Perasaan yang sama juga didapatkan oleh Farrel. Dia senang bisa menyumbang emas mengingat dirinya masih beradaptasi sepulang training camp di Amerika Serikat (AS).

Farrel mampu menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 2 menit 5,66 detik. Dia membelakangi perenang Malaysia, Hii Puong Wei, yang membukukan 2 menit 6,17 detik. Kemudian medali perunggu diamankan Erick Ahmad Fathoni dengan catatan 2 menit 9,44 detik.

Sekadar informasi, pencapaian ini merupakan emas ketiga bagi Farrel. Sebelumnya, ia juga berhasil tampil tercepat di nomor 50m gaya punggung dan 200m gaya dada.

“Bersyukur banget bisa dapat emas ketiga karena gak nyangka. Saya sendiri masih berusaha berdaptasi dengan waktu Indonesia, tapi berusaha fokus agar tampil terbaik untuk Merah Putih,” kata Farrel.

PERAIH MEDALI RENANG, SABTU (29/06)
GOLD
1 Swimming-Men’s 100m Breaststroke an Andi Muhammad Nurizka
2 Swimming-Men’s 200m Individual Medley Men an Farrel Armandio Tangkas
3 Swimming-Women’s 200m Individual Medley an Azzahra Permatahani
4 Swimming-Men’s 4 x 100m Freestyle Relay an Joe Aditiya Kurniawan, dkk
SILVER
5 Swimming-200m Freestyle Women an Serena 
6 Swimming-100m Breaststroke Women-Adelia
7 Swimming-200m Individual Medley Women an Made Nadya
BRONZE
8 Swimming-200m Freestyle Women an Azzahra Permatahani
9 Swimming-100m Breaststroke Women an Nurita
10 Swimming-200m Individual Medley Men an Erik Ahmad