Ungkapan Terima Kasih Megawati Usai Red Sparks Vs Indonesia All Star

Red Sparks vs Indonesia All Star
Sumber :
  • VIVA/Riki Ilham Rafles

Jakarta – Megawati Hangestri Pertiwi datang bersama Red Sparks ke Jakarta untuk bertanding melawan Indonesia All Star di Indonesia Arena Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada Sabtu malam WIB 20 April 2024.

Laga persahabatan Red Sparks vs Indonesia All Star itu lebih cair karena panitia pelaksana pertandingan membuat peraturan yang dinamis. Ada momen Megawati Hangestri yang di awal main bersama Red Sparks, kemudian pindah ke Indonesia All Star.

Begitu juga dengan beberapa pemain Red Sparks lainnya. Pelatih tim asal Korea Selatan itu juga bergantian dengan pelatih Indonesia All Star. Sehingga laga ini terkesan santai.

Usai pertandingan, Megawati berterima kasih kepada penonton yang hadir di Indonesia Arena. Dia mengetahui ada penonton dari luar Jakarta yang rela datang.

"Terima kasih kepada para penonton yang sudah mau datang dari jauh, juga rela war tiket untuk menonton pertandingan ini," kata Megawati usai pertandingan.

“Terima kasih juga kepada kakak-kakak Indonesia All Star yang sudah mau menyempatkan diri main di pertandingan ini,” imbuhnya.

Di Indonesia Arena, ribuan penonton yang hadir dari berbagai kalangan. Mereka yang berusia tua dan muda tidak berhenti bersorak ketika ada sajian aksi di atas lapangan.

Megawati menjadi sosok yang amat dinanti kemunculannya. Bahkan ketika dia masuk ke dalam lapangan, gemuruh terdengar di Indonesia Arena.

Mantan Presiden Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono juga turut hadir menonton pertandingan. Lalu ada juga Menpora Dito Ariotedjo, Menteri ATR/BPN, Agus Harimurti Yudhoyono, dan Ketua Komite Olimpiade Indonesia, Raja Sapta Oktohari.