Menteri Erick Thohir: BUMN Komitmen Dukung PRSI Majukan Renang Indonesia

Menteri BUMN Erick Thohir dan Ketum PB PRSI, Anindya Bakrie
Sumber :
  • VIVA/Robbi Yanto

VIVA – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir hadir dalam pembukaan Indonesia Open Aquatic Championship (IOAC) 4th 2022 di Stadion Akuatik, Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin 12 Desember 2022.

Erick mengatakan, pemerintah berkomitmen untuk mendukung olahraga renang yang merupakan cabang unggulan dalam Desain Besar Olahraga Nasional (DBON). 

"Seperti yang sudah disampaikan, kami punya blue print olahraga nasional, di mana BUMN bekerja sama dengan Menpora, dan tentu sesuai arahan Presiden, ada payung hukumnya di mana kalau renang, ini kami support dari BTN dan PTPN," kata Erick.

"Kalau ditanya hubungannya, semua enggak nyambung. Tapi kan bagaimana BUMN mendukung olahraga nasional sesuai dengan 7 blue print olahraga. Ada bultang (BNI), sepakbola (BRI), panahan angkat besi dan renang ini BTN," jelasnya.

Meski demikian, Erick menegaskan, kerja sama dengan PRSI tidak menyampingkan sisi bisnis. BUMN melalui BTN mempromosikan rumah untuk milenial.

"Kebetulan BTN punya produk rumah milenial, jadi kami mempromosikan bagaimana kami membangun rumah untuk milenial, yang pada saat ini membeli rumah tentu tak mudah. Ini kami dorong," ucapnya.

"Dan juga PTPN punya banyak produk, ada minyak goreng, gula dan lainnya, sehingga ini kerja samanya saling menguntungkan. Blueprint olahraga mesti ada, tapi B2B juga mesti ada," jelasnya.

IOAC 2022 edisi edisi keempat ini diiuti 1500 peserta dan melombakan empat disiplin akuatik yakni renang (12-15 Desember), polo air (12-16 Desember), loncat indah (16-19 Desember), dan renang artistik (17-19 Desember).

Selain itu, ada lomba renang untuk master pada 18 Desember yang diikuti perenang senior mulai usia 27 hingga 85 tahun lebih.

Khusus untuk renang, event ini juga merupakan Kejuaraan Renang Antar-Perkumpulan Se-Indonesia (KRAPSI) ke-43.

Tercatat 125 klub mengirimkan perwakilan untuk berlomba di sejumlah kategori yakni, KU-4 untuk usia 11 tahun ke bawah, KU-3 (12-13 tahun), KU-2 (14-15 tahun), KU-1 (16-18 tahun) dan kategori senior dengan usia 18 tahun ke atas.

Deretan perenang elite Indonesia seperti Glenn Victor Susanto, Aflah Fadlan Prawira, I Gede Siman Sudartawa, Patrisia Yosita, Azzahra Permatahani Serta perenang Junior peraih Emas Sea Games Vietnam 2021 (2022) lalu Masniari Wolf, dan Flairene Candrea Wonomiharjo juga turun membela klub masing-masing.

Sementara untuk loncat indah melombakan lima kategori yakni Kelompok Umur atau KU-D dengan usia di bawah 10 tahun, KU-C (11-13 tahun), KU-B 14-15 tahun), KU-A (16-18 tahun), dan terbuka dengan usia diatas 18 tahun.

Adapun Renang artistik dimulai Kelompok Umur atau KU-1 dengan usia di bawah 9 tahun, KU-2 (10-12 tahun), KU-3 (13-15 tahun), dan kategori open tanpa batasan usia.

Untuk polo air, akan hadir atlet-atlet muda terbaik dari daerah masing-masing. Para atlet muda ini akan dipantau Pelatih Timnas asal Serbia, Nikola Milosavljevic.

Sedangkan polo air putri akan dipantau Pelatih Timnas asal Hungaria, Aaron Regos. Sistem promosi dan degradasi masih berlaku di polo air.