Mengintip Atlet Penyandang Disabilitas Pertama yang Jadi Model Playboy

Elena Krawzow, Atlet Paralympic pertama yang jadi model Playboy
Sumber :
  • Instagram

VIVA – Perenang, Elena Krawzow, yang penglihatannya hanya tiga persen karena penyakit langka Stargardt, mencetak rekor tersendiri di luar lintasan air. Dia menjadi atlet Paralimpiade pertama yang tampil di sampul majalah Playboy.

Juara dunia tiga kali dan peraih medali perak Paralimpiade London 2012 itu berbicara tentang kebanggaannya. "Saya ingin menunjukkan bahwa perempuan penyandang disabilitas juga bisa melakukannya," kata dikutip dari Marca.

Playboy merupakan majalah gaya hidup dan hiburan pria asal Amerika Serikat. Sebelumnya majalah ini terbit lewat dicetak dan saat ini online. Didirikan di Chicago pada tahun 1953, oleh Hugh Hefner lewat modal awal sebesar $1.000.

Playboy dikenal sebagai majalan pria yang selalu menampilkan model telanjang dan setengah telanjang. Playboy pun kini menjadi salah satu merek paling terkenal di dunia, setelah berkembang menjadi Playboy Enterprises, Inc.

Selain majalah unggulan di AS, Playboy versi khusus negara diterbitkan di seluruh dunia. Dan dari akun Instagram pribadinya, Elena Krawzow mengunggah foto dirinya saat menjalani sesi pemotretan untuk sampul majalah Playboy Jerman edisi Oktober 2020 lalu.

"Itu benar! Saya atlet Paralimpiade wanita pertama di sampul Playboy. Saya tidak bisa menolak tawaran ini dan saya sangat berterima kasih atas tawaran dari Playboy Jerman," kata atlet 26 tahun ini dalam caption.

"Dengan pemotretan ini, saya ingin memberi contoh untuk lebih banyak toleransi di masyarakat. Sehingga penyandang disabilitas bisa berkreasi apa saja dan tidak bersembunyi, meski Anda bukan seperti kebanyakan," lanjutnya.

"Keragaman adalah bagian dari masyarakat kita dan toleransi membantu kita semua. Dua hari pengambilan gambar yang bisa saya alami sangatlah luar biasa. Saya selalu ingin menjadi model profesional dan saya berhasil melakukan itu."

Unggahan Elena Krawzow ini mendapat sambutan antusias dari para followernya. Tercatat unggahannya dilihat oleh 85 ribu kali. Elena Krawzow sendiri diketahui memiliki 31 ribu follower yang terus mengikuti kegiatannya.

Sementara itu, sepanjang kiprahnya di dunia renang, Elena Krawzow telah menorehkan banyak prestasi. Seperti meraih total 5 medali emas di kejuaran Eropa 2014, 2016, 2018 di nomor 100 meter, 50 meter dan 200 meter.