Jakarta BNI 46 dan Bandung BJB Juara Putaran Kedua Proliga 2020
- Dok. PBVSI
VIVA – Tim putra Jakarta BNI 46 berhasil keluar sebagai juara putaran kedua Proliga 2020. Pada seri ketiga putaran kedua yang berlangsung di GOR Universitas Negeri Yogyakarta, 13-15 Maret 2020, mereka menang dua kali.
Kemenangan pertama didapatkan saat Jakarta BNI 46 melawan Palembang Bank Sumsel dengan kedudukan 3-0. Berlanjut ke pertandingan kedua, skuad asuhan Samsul Jais menang 3-1 atas Jakarta Garuda.
(Baca juga: Langkah Penting Proliga dalam Antisipasi Penyebaran Virus Corona)
Dengan hasil ini, total sudah lima kemenangan yang diraih Jakarta BNI 46 selama putaran kedua. Mereka unggul atas Surabaya Bhayangkara Samator yang mengoleksi empat kemenangan.
"Yang jelas ini bukan akhir dari perjalanan kami. Tetapi dengan begini, paling tidak ini modal jadi bahan evaluasi di final four nanti. Karena yang saya lihat, masih banyak pekerjaan rumah, baik teknis maupun non teknis," ujar Samsul usai pertandingan melawan Jakarta Garuda, kemarin.
Secara keseluruhan, Jakarta BNI 46 juga menjadi pemuncak klasemen sementara kategori putra Proliga 2020. Mereka mencatatkan sembilan kemenangan dan satu kali kalah. Total 25 poin yang mereka kumpulkan.
Dari kategori putri, Bandung Bank BJB keluar sebagai juara putaran kedua. Mereka menyapu bersih empat pertandingan dengan kemenangan. Pada seri ketiga ini, mereka cuma main sekali dan menang 3-1 atas Jakarta Pertamina Energi.
“Alhamdulillah kami diberi kemenangan dan keselamatan. Saya yang penting jangan ada yang cederalah. Karena masih banyak pertandingan di depan,” ucap pelatih Bandung Bank BJB, Risco Herlambang.
Meski bisa menjadi juara putaran kedua, namun Bandung Bank BJB masih belum mampu ada di puncak klasemen keseluruhan Proliga 2020. Mereka menempati urutan kedua dengan enam kemenangan dan dua kali kalah.
Sedangkan posisi puncak masih menjadi milik Jakarta Pertamina Energi dengan tujuh kemenangan dan satu kekalahan.
Berikut daftar tim ke final four Proliga 2020:
Putra: Jakarta BNI 46, Jakarta Pertamina Energi, Surabaya Bhayangkara Samator, Palembang Bank Sumsel.
Putri: Jakarta Pertamina Energi, Bandung Bank BJB, Jakart PGN Popsivo, Jakarta BNI 46.
Baca juga
Tangis Viktor Axelsen, Hapus Dahaga 20 Tahun Denmark di All England
Kevin/Marcus Akui Rekam Jejak Mengerikan Endo/Watanabe di All England
Sudah Ada 24 Pemain Bola dan Atlet Positif Kena Corona, Ini Daftarnya