Alasan Kobe Bryant Selalu Naik Helikopter
- twitter.com/aguerosergiokun/
VIVA – Kobe Bryant memang tak ingin terjebak macet dan selalu menggunakan helikopter saat meninggalkan rumahnya di Orange County untuk menuju sejumlah kota di California, Amerika Serikat (AS). Kobe memang tidak bisa duduk lebih dari dua jam di dalam mobil.
Seperti hari-hari sebelumnya, Kobe selalu menggunakan Sikorsky S-76B yang merupakan helikopter favoritnya. Saat kecelakaan, pada Minggu 26 Januari 2020, Kobe Bryant juga menggunakan heli yang sama.
Pada hari itu, Kobe akan menuju ke akademi basket Mamba Basket Academy di Thousand Oaks, California, yang merupakan miliknya. Kobe selalu memakai helikopter untuk menghindari kemacetan di Los Angeles.
Selain itu, alasan utama Kobe menggunakan helikopter untuk menghindari berlama-lama di dalam mobil karena dia tidak ingin badannya menjadi kaku. Dia sangat menghindari tubuhnya mengalami sakit punggung atau nyeri pada lutut karena berada lama di mobil. Menggunakan helikopter dipastikan akan dapat menjaga tubuh Kobe tetap fit.
“Saya ingin badan saya tetap lemas, tidak kaku-kaku ketika memasuki lapangan. Helikopter tidak berbeda dengan kolam whirlpool atau sepatu Nike yang dibuat khusus untuk saya,” kata Kobe kepada GQ.
Kobe Bryant adalah superstar NBA yang berusia 41 tahun. Dia tewas dalam kecelakaan helikopter pada hari Minggu pagi di California. Delapan orang ada dalam helikopter itu tidak ada yang selamat.
Salah satu dari delapan korban dalam helikopter nahas itu adalah Gianna, putri Kobe Bryant yang berusia 13 tahun. Dia meninggalkan seorang istri, Vanessa Bryant, dan tiga anak.
Pebasket bepostur 198 cm itu sudah lima kali juara NBA dan bermain di 18 tim All Stars. Dia menghabiskan 20 tahun karirnya dengan Los Angeles Lakers. Kobe adalah juaranya dalam lemparan bebas dan tiga angka. Sudah empat kali kobe dimuat dalam halaman depan GQ. Terbaru pada tahun 2015. Pada 2018 ia memenangkan Oscar untuk film pendek animasi, "Dear Basketball."
Baca juga: Kronologi Detik-detik Jatuhnya Helikopter Kobe Bryant