Dibungkam Korsel, Timnas Voli Putri Alihkan Fokus Incar Kazakstan
- AVC
VIVA – Tim nasional bola voli putri Indonesia harus mengakui ketangguhan lawannya, Korea Selatan dengan skor 3-0 (18-25, 10-25, 9-25) dalam laga pembuka ajang Kualfikasi Olimpiade Tokyo 2020. Duel berlangsung pada Selasa petang 7 Januari 2020 di arena Korat Chatchai Hall, Nakhon Ratchasima, Thailand.
Skuat Merah Putih yang berada di pool B bersama Korsel, Kazakstan dan Iran itu gagal memetik kemenangan di pertarungan perdananya itu mengingat tim Negeri Ginseng tersebut levelnya berada satu tingkat di atas Indonesia.
Meski sempat mengimbangi perlawanan tim Korsel di awal set pertama, namun sayang momentum positif tersebut tak mampu dipertahankan. Alhasil, Amalia cs seakan sulit sekali menahan laju-laju serangan lawan yang terkenal sebagai salah satu kekuatan terbaik Asia.
Hal ini diakui oleh pendamping tim Indonesia, Ernita Pongky. “Tadi anak-anak mainnya bagus di set pertama, poinnya bisa kejar-kejaran. Cuma tim kita kalah pengalaman. Hari ini mereka sudah lumayan bisa mengimbangi permainan lawan,” ungkap Ernita yang dikutip oleh humas PBVSI.
“Sama korsel jelas kita juga kalah level. Besok kita lawan Kazakstan, mereka penain junior semua juga.. Ya mudah-mudahan besok kalau anak-anak main rileks bisa menang,” jelas Ernita.
Armada voli putri RI masih akan melakoni dua laga lainnya yakni kontra Kazakstan pada Rabu 8 Januari 2020 mulai pukul 13.00 WIB serta menantang Iran pada Kamis 9 Januari 2020 juga pada pukul 13.00 WIB.
Juara dan runner up masing-masing pool akan melaju ke babak semifinal. Dan pemenang laga semifinal akan bertarung memperebutkan satu tiket ke final.
Delapan tim yang berpartisipasi tersebut nantinya akan memperebutkan satu tiket untuk bisa tampil di Olimpiade Tokyo 2020.