Heboh, Aturan Tak Lazim di Semifinal BWF World Tour Finals 2019
- BWF
VIVA – Ada sebuah hal menarik di BWF World Tour Finals 2019 ini. Di semifinal nanti, ternyata cara penempatan pemainnya dalam pertandingan ternyata jauh berbeda dari ajang olahraga lainnya.
Jadi, di semifinal nanti, Sabtu 14 Desember 2019, juara dan runnerup Grup A, belum tentu langsung bisa ditandingkan dengan juara dan runnerup Grup B.
Tapi, dilakukan lagi undian. Dan hasilnya memang penuh kejutan, sebab bisa saja terjadi pertandingan satu grup lagi.
Misalnya, juara Grup A melawan runnerup Grup A dan juara Grup B bertemu runnerup Grup B.
Di semifinal BWF World Tour Finals 2019 ini, hasil undian yang akhirnya mempertemukan satu grup itu banyak.
Di sektor ganda putra misalnya, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe harus bentrok lagi dengan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon di semifinal. Padahal mereka sama-sama berasal dari Grup A.
Begitu juga di Grup B, Lee Yang/Wang Chi-Lin terpaksa bentrok lagi dengan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Undian yang hasilnya menciptakan pertarungan silang grup cuma terjadi di sektor tunggal putri dan ganda putri.
Contohnya di ganda putri, juara Grup A adalah Yuki Fukushima/Sayaka Hirota. Di semifinal mereka berhadapan dengan runnerup Grup B yakni Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara.
Di pertandingan semifinal satu lagi, juara Grup B, Lee So Hee/Shin Seung Chan bertemu dengan runnerup Grup A, Cheng Qingchen Jia Yivan.
Lihat susunan semifinal berikut:
Tunggal putra
Kento Momota (Japan) vs. Wang Tzu Wei (Chinese Taipei)
Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) vs. Chen Long (China)
Tunggal putri
Chen Yu Fei (China) vs. Akane Yamaguchi (Japan)
Nozomi Okuhara (Japan) vs. Tai Tzu Ying (Chinese Taipei)
Ganda putra
Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Japan) vs. Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia)
Lee Yang/Wang Chi-Lin (Chinese Taipei) vs. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia)
Ganda putri
Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Japan) vs. Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Japan)
Lee So Hee/Shin Seung Chan (Korea) vs. Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China)
Ganda campuran
Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (China) vs. Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand)
Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Japan) vs. Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China)
Baca: Luar Biasa, Kevin/Marcus Melesat ke Semifinal BWF World Tour Finals