Siap-siap, Liliyana Natsir akan Temu Kangen dengan Badminton Lovers

Legenda ganda campuran Indonesia, Liliyana Natsir.
Sumber :
  • instagram.com/natsirliliyana/

VIVA – Hampir genap satu tahun meninggalkan gemerlap arena bulutangkis dunia, sosok Liliyana Natsir tetap membawa daya tarik bagi para penikmat olahraga tepok bulu angsa tersebut. Peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 itu pun kadang masih berkecimpung di seputar urusan bulutangkis, walau bukan mengurusi aspek teknisnya lagi.

Dan seraya melepas rindu bertemu dengan para rekan-rekan pebulutangkis, Butet pun bakal kembali menjadi Key Opinion Leader pada ajang Indonesia Masters 2020 pada 14-19 Januari tahun depan.

Sebenarnya peran tersebut sebelumnya juga sudah pernah dilakoni pemilik 4 gelar juara dunia itu pada Indonesia Masters 2019 lalu.

Pada tahun 2020 nanti, fokus dari waktu Butet tentunya diharapkan akan maksimal dicurahkan untuk memberi warna dan pengalaman menarik bagi para penonton yang nantinya hadir.

“Terima kasih Daihatsu saya dijadikan Key Opinion Leader (KOL) di Daihatsu Indonesia Masters 2020. Sebagai Key Opinion Leader dari 2019 saya juga sudah dipercaya jadi KOL. Mungkin saya berpartisipasi di Indonesia Masters akan ikut upload di medosos dan beberapa kali hadir di kejuaraan nanti,” ungkap Butet kepada para wartawan, Kamis 21 November 2019.

Sementara itu, pihak Daihatsu sudah alasan kuat mengapa mereka berkeinginan besar untuk kembali menggandeng dalam memeriahkan ajang bulutangkis berhadiah total senilai US$400.000 tersebut.

“Kami sangat hargai peran Butet di bultangkis dan kami percaya dengan keahilan serta pengalamannya akan banyak berikan warna. Walau sudah tak main, perbulutangkisan masih butuh Butet. Selain memberi evaluasi dan komentar, kehadirannya berikan kami semua kebahagiaan,” ujar Amelia Tjandra selaku Direktur Marketing PT Astra Daihatsu Motor.