Turnamen Golf Berhadiah Rp1,5 Miliar Digelar di BSD
- Riki Ilham/ VIVA
VIVA – Ciputra Golfpreneur akan berlangsung pada 21 hingga 24 Agustus 2019. Kejuaraan dengan total hadiah Rp1,5 miliar lebih ini akan dilangsungkan di Lapangan Damai Indah Golf, Bumi Serpong Damai, Tangerang.
Menjadi bagian dari Asian Development Tour (ADT), Ciputra Golfpreneur mendapat dukungan dari Panasonic. Turnamen dengan status peringkat atas ini diakui memberi manfaat luar biasa bagi pegolf yang turut ambil bagian.
"Saya ingin menyampaikan penghargaan kepada Ciputra dan Panasonic atas dedikasi mereka yang teguh terhadap pengembangan gol. Telah terbukti sukses untuk para pegolf yang bercita-cita mengasah keterampilan dan mendapat pengalaman kompetitif," kata Jimmy Masrin, selaku Ketua Asian Tour dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis 25 Juli 2019.
Managing Director Grup Ciputra, Budiarsa Sastrawinata berterima kasih pula kepada Panasonic untuk kerja sama lanjutan ini. Dukungan yang ada membuat kejuaraan menjadi semakin bergengsi setiap tahunnya.
"Kami bangga menerima dukungan yang berkelanjutan dari perusahaan global seperti Panasonic. Bangga pula kami bisa meneruskan komitmen hingga sekarang," tuturnya.
Ciputra Golfpreneur juga memiliki peran penting dalam menentukan peringkat Order of Merit. Tujuh pemain teratas pada babak final akan mendapatkan kartu Asian Tour yang berguna untuk tahun selanjutnya.
Bukan cuma itu, pemenang pada kejuaraan ini juga akan mendapatkan poin untuk peringkat golf dunia (OWGR). Minimal enam poin akan jadi milik sang juara.