Kepuasan Jagoan Wushu Indonesia Meski Hanya Sumbang Perunggu
- Istimewa
VIVA – Jagoan wushu Indonesia, Achmad Hulaefi, akhirnya mampu memenuhi target medali yang dibebankan kepadanya. Hulaefi menyumbang medali perunggu saat berlaga dalam nomor Daoshu & Gunshu, Selasa 21 Agustus 2018, di JIExpo, Kemayoran, Jakarta.
Sebenarnya, Hulaefi sempat tertinggal saat berlaga di nomor Daoshu. Di nomor Daoshu, Hulaefi cuma menempati posisi 4.
Perolehan poin di nomor Gunshu mengangkat posisinya dalam klasemen akhir. Hulaefi pun berhak meraih perunggu dengan koleksi 19,41 poin.
"Tadi, pelatih menyarankan saya fokus ke kontrol dan jangan terlalu bersemangat. Di final, saya sudah tahu pesaing main dengan rapi," kata Hulaefi usai laga.
Meski hanya meraih perunggu, Hulaefi mengaku bangga atas pencapaiannya. Dia bersyukur bisa menyumbang medali untuk Indonesia.
"Main di negara sendiri, senang dan puas. Performa saya baik, dan nilainya memuaskan karena selama empat bulan saya ikut pemusatan latihan di China," terang Hulaefi. (one)