Hari Ini, Tujuh Daerah Bertarung di Polo Air FAI 2018
- Media PRSI
VIVA - Sebanyak tujuh daerah akan mulai bertarung di cabang olahraga polo air dalam Festival Akuatik Indonesia 2018, di Sidoarjo, Kamis 19 April 2018.
Tujuh daerah akan tampil di nomor air putra yaitu Sulawesi Selatan, Jawa Barat, Yogyakarta, Sumetera Selatan, Sumatera Utara, DKI Jakarta dan tuan rumah Jawa Timur.
Sedangkan di nomor polo air putri, lima daerah akan berebut menjadi terbaik. Mulai dari Jawa Barat, Yogyakarta, Sumetera Selatan , DKI Jakarta dan tuan rumah Jawa Timur.
Sebagai laga pembuka, tim tuan rumah polo air putri Jatim diberikan kehormatan tampil di awal melawan Yogyakarta pada pukul 8.00 WIB. Dilanjutkan pertandingan perdana sektor putra antara Jatim melawan Sulawesi Selatan.
"Untuk Polo Air, Jatim saya rasa masih bisa bersaing dengan daerah lain, terutama di putra. Meskipun persaingannya akan ketat, tapi kami yakin atlet kami bisa melakukan yang terbaik di FAI 2018 ini, " ujar Reswanda, Ketua Harian Pengprov PRSI Jatim