Raih 7 Kemenangan Beruntun, CLS Perbaiki Posisi di Klasemen ABL

CLS Knights vs Singapore Slingers
Sumber :
  • CLS Knight Indonesia

VIVA – CLS Knights Indonesia kembali memetik kemenangan dalam lanjutan Asean Basketball League. Korbannya kali ini adalah Westports Malaysia Dragons. Mereka menaklukkan tuan rumah di MABA Stadium, Kuala Lumpur, Malaysia, Jumat 1 Februari 2019, dengan skor 83-68.

Kemenangan ini membuat CLS makin diperhitungkan di pentas ABL. Mereka berhasil meraih tujuh kemenangan beruntun sehingga berhasil memperbaiki posisi di klasemen sementara dengan bertengger di peringkat kelima karena mengoleksi sembilan kemenangan dan tujuh kekalahan.

Di laga ini, Wong Wei Long menjadi motor serangan timnya dengan mencetak 20 poin. Sementara, Darryl Watkins mencetak raihan doubel-doubel dengan 17 angka dan 13 rebounds.

“Great defense, itulah yang membuat kami menang atas Westports Dragons malam ini. Tapi kami masih harus memperbaiki box out bola rebound dan mengurangi kesalahan pada saat menyerang lawan. Selain itu para pemain harus lebih pintar dalam membaca situasi pertandingan," kata pelatih CLS, Brian Rowsom, dalam rilis yang diterima VIVA.

"Tapi saya apresiasi kepada semua pemain saya, karena chemistry antarpemain semakin padu dan fisik Darryl Watkins semakin jauh membaik di setiap pertandingan. Saya berharap dia terus meningkatkan performanya dan kami semua menjaga momentum ini.” 

Selanjutnya BTN CLS Knights Indonesia akan melanjutkan pertandingan tandangnya pada hari Minggu, 3 Februari 2019, melawan tuan rumah Singapore Slingers. (mus)