Meski Alami Masalah, Sean Gelael Konsisten di 10 Besar
- Istimewa
VIVA.co.id - Meski mengalami gangguan elektrik pada mobilnya, Muhammad Sean Gelael masih bisa menyelesaikan sesi latihan hari kedua dengan hasil yang tak mengecewakan. Pembalap asal Indonesia yang tergabung di tim Pertamina Arden ini tetap konsisten berada di posisi 10 besar.
Sesi latihan hari kedua yang digelar di sirkuit Catalunya Barcelona Spanyol berlangsung lancar didukung kondisi cuaca yang cerah. Pada sesi latihan ini, semua tim menjalani qualification run dan race run.
Pada sesi latihan pagi, Sean membuat catatan waktu tercepat 1 menit 29,906 detik. Sayangnya, penampilan Sean terganggu masalah elektrik, yakni sensornya bermasalah dan harus diganti.
Memasuki sesi latihan sore, masalah elektrik belum juga teratasi. Pergantian sparepart, bahkan membutuhkan waktu yang lama sekitar 20 menit. Akibatnya, Sean hanya punya sisa waktu 10 menit untuk menyelesaikan sesi latihan.
Kondisi ini tentu sangat tidak ideal karena untuk race run pembalap membutuhkan putaran yang lebih banyak. Namun, Sean masih bisa menembus posisi 10 besar pembalap tercepat.
Dia mengukir waktu tercepatnya yakni 1 menit 30,680 dan berada di posisi kesembilan. Posisi teratas ditempati pebalap tim Rapax Nyck De Vries, yang menorehkan waktu 1 menit 29,223 detik.
Seperti musim 2016, balapan musim ini juga akan berlangsung sebanyak 11 series. Setelah sesi latihan di Barcelona sampai hari Rabu, para pembalap kembali mendapat kesempatan menjalani sesi latihan kedua di sirkuit Sakhir, Bahrain pada 29-31 Maret 2017. (asp)