Honda Tolak Beri Gaji Crutchlow

Pembalap Tim LCR Honda, Cal Crutchlow
Sumber :
  • Crash.net

VIVA.co.id – Meski meraih prestasi yang cukup cemerlang pada musim lalu, nyatanya Cal Crutchlow masih belum mendapatkan dukungan penuh dari Honda. Hal itu diungkapkan langsung oleh bos MotoGP Honda, Livio Suppo.

Kiprah pembalap asal Inggris pada musim lalu tak bisa dipandang sebelah mata. Dia berhasil meraih dua kali podium pertama di Sirkuit Brno dan Phillip Island.

Melihat prestasinya tersebut, Crutchlow pun tak canggung untuk meminta perhatian lebih dari Honda. Namun, Suppo langsung menolak permintaan itu.

Bukan tanpa alasan Honda sampai hati menolak permintaan pembalap 31 tahun. Itu lantaran bos tim LCR, Lucio Cecchinello, berusaha memperbarui kontrak sang pembalap untuk beberapa tahun ke depan dan Lucio ingin Honda terlibat langsung dalam penandatanganan kontrak baru tersebut sehingga sebagian gaji Crutchlow bisa ditanggung oleh pabrikan asal Jepang itu.

Mendengar Hal tersebut Honda dengan tegas menolaknya. Dan Suppo memastikan timnya tak akan memberikan yang lebih dari apa yang sudah dilakukan Honda untuk Crutchlow.

"Secara teknis, Crutchlow menerima perhatian yang sangat mirip dengan Marc Marquez dan Dani Pedrosa, meskipun ada perbedaan jelas bahwa pembalap dari tim pabrikan akan memiliki kontrak langsung dengan kami," ungkap Suppo seperti dilansir Motorsport.

"Sekarang sulit bagi Honda untuk berbuat lebih banyak lagi untuk Crutchlow dari yang sudah kami lakukan untuknya," jelasnya.