McLaren Yakin Alonso Tidak Akan Pindah Tim
- REUTERS
VIVA.co.id - Kubu McLaren Honda sangat yakin bila Fernando Alonso akan tetap bertahan hingga musim depan. Ini menyusul rumor akan kepindahannya ke Mercedes.
Alonso menjadi salah satu kandidat pengganti Nico Rosberg, yang memutuskan pensiun usai meraih gelar juara dunia 2016. Mercedes harus segera mencari tandem Lewis Hamilton, guna mempersiapkan balapan musim depan.
Memang Mercedes lebih ingin memanfaatkan para pembalap junior macam Esteban Ocon dan Pascal Wehrlein. Akan tetapi, tak menutup peluang bakal mengandalkan pembalap berpengalaman.
Direktur Eksekutif McLaren Zak Brown mengatakan, Alonso memiliki kontrak dengan timnya. Dia juga merasa pembalap berusia 35 tahun itu bahagia bersama McLarena dan terpikirkan untuk pergi.
"Kami punya kontrak dengan Fernando dan dia sangat bahagia. Tentu saja dia ingin memenangi balapan seperti hal kami yang tak berpikir dia akan pergi. Kami sangat nyaman saat ini," kata Brown dilansir Reuters.
Sementara itu, Alonso sendiri mengindikasikan akan bertahan bersama McLaren. Hal tersebut disampaikan pembalap asal Spanyol itu dalam event Honda di Jepang.
"Saya sangat terhormat bisa berada di tim ini. Kami di sini untuk menang, dan saya ingin mengatakan kepada seluruh fans di Jepang, sampai berjumpa musim depan," ujarnya.