Kontrak Diputus, Musim Rio Haryanto Berakhir Lebih Cepat

Pembalap Indonesia, Rio Haryanto
Sumber :
  • Zimbio.com
VIVA.co.id - Musim balapan bagi pembalap kebanggaan Indonesia, Rio Haryanto, di ajang Formula 1 (F1) dipastikan selesai lebih cepat. Tim Manor Racing akhirnya memutus kontrak Rio, akibat masalah finansial yang belum bisa dipenuhi.

Lewat situs resmi, Manorracing.com , pihak Manor secara resmi megumumkan pemutusan kontrak kepada Rio.


"Manor Racing hari ini mengumumkan sudah mengambil keputusan untuk memutus kontrak pembalap Rio Haryanto, setelah tak bisa memenuhi kewajiban kontrak," bunyi pernyataan Manor.


Dengan pemutusan kontrak yang sudah diumumkan Manor, masa depan Rio di ajang balap jet darat paling bergengsi di dunia dipastikan usai lebih cepat musim ini.


Sesuai dalam pernyataan Manor, hingga saat ini, Rio memang masih belum bisa melunasi kekurangan dana sebesar €7 juta, atau setara dengan Rp102 miliar. Sebelumnya, Rio baru menyetor €8 juta, dari total €15 juta ke pihak Manor.


Berbagai usaha telah ditempuh untuk pemerintah, dalam hal ini Kemenpora, untuk bisa memperjuangkan nasib pemuda asal Solo ini di ajang F1. Sayangnya, hingga batas waktu yang ditentukan pihak Manor, dana untuk Rio tak kunjung terkumpul.


"Rio adalah anggota tim kami yang sangat bernilai sejak Januari, saat menandatangani kontrak dengannya musim ini. Beberapa waktu lalu, manajemen Rio mengindikasikan kesulitan memenuhi kewajiban kontrak sebelum GP Hungaria," kata manajer Rio, Dave Ryan.


"Manajemen Rio sudah bekerja keras untuk mencari solusi atas situasi ini, dengan bantuan dari Indonesia. Kami juga mendukung semua usahanya sebisa mungkin, termasuk saat Rio tampil di sesi balapan di Jerman (GP Jerman). Sayangnya, kami sudah mencapai titik di mana terpaksa mencari pilihan lain untuk sisa musim ini," katanya.


Ryan juga mengatakan pihak Manor sudah memberikan penawaran untuk menjadi pembalap cadangan di sisa akhir musim. Namun, hingga saat ini, belum diketahui apakah Rio mau menerima tawaran tersebut.


"Kami sangat senang melanjutkan dukungan atas ambisi Rio di Formula 1. Kami menawarkan poisi pembalap cadangan hingga musim ini berakhir. Kami sangat berharap dia menerima tawaran tersebut," ucap Dave. (one)