Soal Peraturan Baru MotoGP, Lorenzo dan Rossi Beda Pendapat
VIVA.co.id – Dua pembalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi berbeda pendapat soal aturan penggunaan sayap pada tunggangan motor di MotoGP. Jika Rossi mengatakan aturan tersebut hanya menghambat, tapi tidak bagi Lorenzo.
Pembalap berjuluk X-Fuera memang menyoroti turunnya kecepatan tunggangannya dalam melahap trek lurus. Namun, dia menolak jika hal itu dianggap memberi pengaruh terlalu besar.
(Baca juga: Rossi Keluhkan Peraturan Penggunaan Sayap di MotoGP)
"Tidak ada perbedaan besar dengan penggunaan sayap. Memang di sisi negatifnya kecepatan motor Anda akan berkurang saat di trek lurus," kata Lorenzo seperti dilansir Motorsport.
"Saya merasakan beberapa manfaat, tetapi tidak begitu dengan rekan satu tim saya," tambahnya merujuk keluhan Rossi terkait penggunaan sayap yang malah membuat performa tunggangannya menurun.
Dengan peraturan yang baru, Lorenzo berharap ke depan bisa beradaptasi lebih baik. Saat ini dia memaklumi jika belum bisa maksimal mengatasi kekurangan pada kendarannya.
(Baca juga: Rossi Puas Lihat Hasil di FP2 MotoGP Jerez)
"Kami harus terus menganalisa situasi dengan baik, dengan atau tanpa sayap. Untuk saat ini saya suka dengan peraturan itu, dan mari kita lihat bagaimana ke depannya," ucap pembalap asal Spanyol tersebut.
(mus)