Hujan Deras Sebabkan MotoGP Inggris Ditunda

Ilustrasi balapan MotoGP Inggris di Sirkuit Silverstone
Sumber :
  • REUTERS

VIVA – MotoGP Inggris yang berlangsung di Sirkuit Silverstone, Minggu 26 Agustus 2018 terpaksa ditunda. Sebab, hujan deras membuat kondisi trek tidak aman.

Panitia lomba melihat banyak trek yang tergenang air. Hujan begitu deras sejak beberapa jam sebelumnya.

Dikutip dari Crash, kemungkinan penundaan akan berlangsung selama 90 menit. Dari sana ditentukan, apakah lomba berlanjut atau tidak.

Sedianya, balapan akan dimulai pada pukul 17.30 WIB. Hingga saat ini, para pembalap dan tim masih terus siaga menanti lanjutan.

Pada balapan kali ini, pembalap Ducati, Jorge Lorenzo memulainya dari posisi pertama. Dia menjadi yang terbaik dalam sesi kualifikasi.

Hasil kurang memuaskan didapat pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi. Dia harus puas memulai lomba dari urutan ke-12.