GP China, Sebastian Vettel Tempati Pole Position
- REUTERS / Albert Gea
VIVA – Dua pembalap Ferrari akan menempati start terdepan dalam seri Formula 1 (F1) GP China. Saat sesi kualifikasi, Sebastian Vettel menjadi yang tercepat dengan torehan waktu 1 menit 32,171 detik.
Posisi kedua ditempati oleh Kimi Raikkonen dengan 1 menit 32,474 detik. Sebelumnya kedua pembalap ini juga menempati posisi yang sama pada sesi latihan ketiga (FP3).
Dilansir media sosial twitter Formula 1, posisi ketiga dan keempat dihuni oleh pembalap Mercedes. Valtteri Bottas berada di posisi ketiga yang mencatatkan waktu 1 menit 32,921 detik.
Sementara Lewis Hamilton yang berada di posisi keempat mencatatkan waktu 1 menit 33, 283 detik. Pembalap Red Bull Racing, Max Verstappen berada di posisi kelima.
Rekan Verstappen di Red Bull Racing membuntuti di posisi keenam dengan 1 menit 33,877 detik. Berikut hasil lengkap kualifikasi GP China: