Louvre Berikan Kekalahan Kedua bagi Pelita Jaya di IBL 2020

Guard Louvre Surabaya, Michael Kolawole
Sumber :
  • Dok. Louvre Surabaya

VIVA – ?Louvre Surabaya berhasil memutus tren positif Pelita Jaya Bakrie yang sebelumnya mencatatkan lima kemenangan beruntun di Indonesian Basketball League. Berlaga di GOR Among Rogo, Yogyakarta, Sabtu 8 Feberuari 2020, Louvre menaklukkan PJ 92-81 pada hari terakhir seri keempat IBL.

Ini jadi kekalahan kedua bagi PJ di IBL 2020. Sebelumnya, PJ kalah dari Pacific Caesar Surabaya. Sementara, kemenangan ini jadi yang kedua secara beruntun diraih Louvre.

Dominasi tim debutan asal Surabaya itu sudah terasa sejak kuarter awal. Daniel Wenas Cs unggul sempat unggul jauh 18-2 sebelum menutupnya di posisi 22-8.

Tertinggal jauh membuat PJ memperbaiki performanya di kuarter kedua. Benar saja, mereka mampu mencatatkan 16 angka. Namun, masih belum bisa membalikkan keadaan. Paruh pertama ditutup dengan 42-24 untuk keunggulan Louvre.

Kuarter ketiga seakan jadi puncak permainan Louvre di laga ini. Aksi-aksi dari Martavious Irving, Michael Kolawole, Savon Goodman, dan Daniel Wenas memberi tambahan 31 angka bagi Louvre dan membuat mengakhiri kuarter ketiga dengan 73-51.

Unggul jauh membuat Louvre menurunkan tempo. Membuat kuarter pamungkas seakan jadi milik PJ. Berkali-kali Kevin Bridgewaters mencetak three poins. Perolehan poin tersebut membuat PJ memiliki asa untuk menyamakan kedudukan dan memaksakan overtime.

Ternyata, Louvre masih terlalu tangguh untuk ditaklukkan di pertandingan ini. PJ terpaksa menyerah 92-81.

Savon Goodman jadi pendulang poin terbanyak bagi Louvre di laga ini. 23 poin ditorehkannya. Disusul oleh Michael Kolawole dengan 20 poin.

Di kubu PJ, Dior Lowhorn dan Kevin Bridgewaters sama-sama mencetak 31 poin.