Valentino Rossi Ikut Beri Penghormatan kepada Afridza Munandar

Pembalap Astra Motor Racing Team, Afridza Syach Munandar
Sumber :
  • VIVAnews/Muhammad Nurhendra Saputra.

VIVA – Pembalap asal Indonesia Afridza Munandar meninggal dunia usai mengalami kecelakaan di Sirkuit Sepang, Malaysia, kemarin. Ketika itu dia sedang mengikuti ajang Asia Talent Cup Race.

Pihak penyelenggara balapan membuat upacara penghormatan kepada Afridza pada Minggu 3 November 2019. Berdiri di tengah lintasan sesama pembalap Asia Talent Cup Race.

Lalu ada juga pembalap dari Moto3, Moto2, dan MotoGP. Pembalap Monster Yamaha, Valentino Rossi dan andalan Repsol Honda, Marc Marquez juga ada di dalamnya.

Mereka yang ada di paddock diminta ke tengah lintasan. Penghormatan kepada Afridza dilakukan dengan aksi hening selama satu menit.

>

Dilansir situs resmi MotoGP, Afridza mengalami kecelakaan di Sirkuit Sepang, Malaysia. Pembalap 20 tahun ini mengalami insiden di lap 1 tikungan 10,

Afridza langsung mendapatkan perawatan medis di pinggir lintasan balap. Setelah itu dia langsung diterbangkan ke Rumah Sakit Kuala Lumpur dengan menggunakan helikopter.

Upaya terbaik langsung dilakukan staf medis di rumah sakit. Sayang, takdir berkata lain. Afridza menghembuskan nafas yang terakhir. (ren)