Maverick Vinales Raih Pole Position di MotoGP Australia

Pembalap Tim Monster Yamaha, Maverick Vinales
Sumber :
  • Twitter/@mvkoficial12

VIVA – Pembalap MotoGP dari Monster Yamaha, Maverick Vinales berhasil menempati pole position setelah jadi yang tercepat dalam sesi kualifikasi MotoGP Australia. Maverick mencatatkan waktu 1 menit 28,492 detik di Sirkuit Philip Island, Minggu, 27 Oktober 2019. 

Sesi kualifikasi seharusnya berlangsung, Sabtu, 26 Oktober. Namun ditunda karena angin kencang yang melanda Sirkuit Philip Island. 

Posisi kedua akan ditempati oleh Fabio Quartararo dari Petronas Yamaha. Ia mencatatkan waktu 1 menit 29,043 detik. 

Marc Marquez dari Repsol Honda di peringkat ketiga dengan 1 menit 29,216 detik. Rekan Vinales, Valentino Rossi di posisi keempat dengan 1 menit 29,243 detik. 

Pembalap dari Ducati, Danilo Petrucci berada di peringkat lima dengan 1 menit 29,339 detik.