Permaianan ciamiknya di Belanda, Diego Michiels dipanggil untuk memperkuat Timnas Indonesia. Ia pun mendapatkan popularitasnya di tanah air.
Diego Muhammad bin Robbie Michiels atau yang lebih akrab dipanggil Diego Michiels merupakan pemain sepakbola keturunan Indonesia-Belanda yang cukup populer dan kontroversial.
Ia lahir di Deventer, Belanda, 8 Agustus 1990, anak dari Robbie Michiels asal Indonesia dan Annet Klopenburg, sang ibu yang merupakan warga Belanda. Adapun nenek Diego Michiels yang memiliki darah Timor.
Karier amatirnya dimulai dengan memperkuat RDC Deventer di Belanda, setelah itu ia bermain bersama Go Ahead Eagles (tim junior). Dia bermain di posisi bek, tapi ia juga bisa bermain untuk pemain tengah.
Pada tahun 2011, Diego dipanggil oleh timnas Indonesia U-23 yang saat itu ditangani oleh pelatih Rahmad Darmawan untuk turnamen SEA Games 2011. Ia pun menjadi pemain naturalisasi pertama untuk level selain tim senior.
Waktu itu karier Diego cukup bagus dan dibanggakan untuk menjadi pemain masa depan Timnas Indonesia. Namun, seiring berjalannya waktu karier sepakbolanya semakin menurun, tapi tidak dengan kepopulerannya. Tak jarang ia populer dengan beberapa berita yang kontroversial.
Jelang Piala AFF 2012 silam, ia tersandung kasus. Pada 8 November 2012, Diego berbuat onar di Domain Cafe, Senayan, Jakarta. Impian Diego untuk membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2012 kandas. Manajemen Timnas memutuskan tak membawanya karena masih dalam proses hukum.
Selain berurusan dengan pihak kepolisian, Diego juga terkenal dengan memiliki banyak teman dari kalangan artis. Di antaranya, Julia Perez, Della Wulan Astreani (adeknya Jupe), dan Sarah Azhari. Bahkan ia pernah menjalin asmara dengan Nikita Willy.
Sementara dalam urusan lapangan hijau, Diego kerap berganti-ganti klub, seperti Pelita Jaya FC, Arema, Sriwijaya FC, Mitra Kukar hingga saat ini memperkuat Pusamania Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2017. Popularitasnya ternyata masih membetot perhatian klub-klub besar tanah air. (AA/DN)
KARIER JUNIOR
RDC Deventer
Go Ahead Eagles, 2007 - 2009
KARIER SENIOR
Go Ahead Eagles, 2009 - 2011
Pelita Jaya FC, 2011 - 2013
Timnas U-23, 2011
Arema, 2012
Sriwijaya FC, 2013 - 2014
Mitra Kukar, 2014 - 2015
Pusamania Borneo FC 2015-sekarang