Haru! Anuj dan Anupamaa Akhirnya Resmi Menikah

Anupamaa
Sumber :
  • ANTV

VIVA Showbiz – Serial India Anupamaa selalu memberikan episode baru yang semakin seru di setiap ceritanya yang penuh konflik drama percintaan dan keluarga. Bagaimana dengan kelanjutan kisahnya? 

Di episode sebelumnya, Samar, Pakhi, Paritosh dan Kinjal meminta Anupamaa untuk terus fokus pada kebahagiaan hidupnya saja. Semua bergembira dan menari di pesta pernikahan Anuj dan Anupamaa. Semua orang terkejut saat Vanraj dan Leela akhirnya mau menghadiri pesta pernikahan. Yuk! simak sinopsis lengkapnya yang tayang hari ini Senin, 27 Maret 2023.

Anupamaa memasangkan garland pada Anuj dan semua orang melempari mereka dengan bunga. Anuj dengan malu-malu mengungkapkan ketidakpercayaannya pada persatuan mereka. Kemudian Anuj dan Anupamaa mengucapkan janji mereka pada proses pernikahan.  

Anupamaa.

Photo :
  • ANTV

Vanraj mempersembahkan karangan bunga kepada Anupamaa dan Anuj selama pernikahan mereka. Devika berterima kasih atas kehadiran Vanraj, lalu Samar mengambil foto bersama. Hasmukh dan Leela melakukan ritual Kanyadaan untuk Anuj dan Anupamaa. Akhirnya acara pernikahan Anuj dengan Anupamaa berjalan dengan lancar dan bahagia. 

Anupamaa meminta seluruh keluarga Kapadia dan Shah untuk menulis pada sebuah kain putih mengenai dirinya. Saat semua orang mendoakan keberuntungan Anupamaa selama upacara Bidaai, Anupamaa pun menangis bahagia. Anuj mencoba menghibur Anupamaa setelah melakukan upacara Vidaayi yang mengharuskan ia untuk meninggalkan keluarganya.

Kemudian, Anuj mengejutkan Anupamaa dengan membawanya ke rumah keluarga Anuj, dan Griha Pravesh-nya berlangsung di sana. Di lain sisi, Vanraj memikirkan cara membagi waktu untuk perawatan Hasmukh, kehamilan Kinjal dan pendidikan Pakhi.  

Anuj mengejutkan Anupamaa dengan menghadirkan anggota keluarga Shah di kediaman Kapadia. GK mengungkapkan bahwa Malvika telah mengembalikan semua aset Anuj dan Anuj memberikan seluruh asetnya pada Anupamaa. Para pemuda di keluarga Shah menyiapkan pesta pasca pernikahan untuk Anupamaa dan Anuj. Kemudian Vanraj memberitahu bahwa ibu Leela sedang sakit.  

Anupamaa dan Anuj sedang berbahagia menjalani hidup baru mereka sebagai suami istri. Di tempat lain, Leela memergoki Kavya yang sedang menelepon Anirudh dan memarahinya. Kemudian Kavya dengan marah mengumumkan keputusannya untuk menceraikan Vanraj. Anuj membantu Anupamaa dalam mengerjakan tugas rumah tangga.

Di tempat lain, Vanraj memutuskan untuk mengambil seluruh tanggung jawab atas keluarganya yang dulunya dikerjakan oleh Anupamaa. Hasmukh marah saat Leela menyalahkan Anupamaa atas kemalangan dalam hidup Vanraj. 

Anuj dan vanraj di serial Anupamaa

Photo :
  • ANTV

Lantas, apa yang akan terjadi selanjutnya? Jangan lupa saksikan Anupamaa setiap hari pukul 14.00 WIB hanya di ANTV

Mulai 20 Maret 2023 pukul 00.00 waktu setempat, siaran analog ANTV di wilayah Banjarmasin telah dihentikan dan sepenuhnya beralih ke siaran digital. Bagi pecinta serial India Anupamaa khususnya di Banjarmasin, segera gunakan set top box, lakukan scan ulang hingga menemukan UHF 42 dan pastikan posisi antena telah terpasang dengan baik dan benar agar tetap bisa menikmati kelanjutan cerita Anupamaa.