Igor Saykoji Bicara Soal Kancah Hiphop di Indonesia

Igor Saykoji
Sumber :
  • Instagram Igor Saykoji

VIVA – Igor "Saykoji" terkenal di kancah musik hiphop Indonesia, sejak pertengahan dekade 2000. Namanya melambung lewat lagu berjudul "So What Gitu Loh" yang diambil dari album pertamanya,

Nama Igor, termasuk sebagai salah satu rapper berpengaruh di Indonesia, bersama dengan Iwa K hingga Ucok ex-Homicide. Ia, lantas berbicara tentang kancah hiphop Tanah Air saat ini.

"Di Indonesia, kita enggak bisa menjadikan patokan bahwa rapper itu bisa hidup banget seperti di luar sana. Ada caranya untuk hidup, namun mesti konsisten dan mengasah kemampuan dibanding nge-rap doang," ujarnya, di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan.

Lebih lanjut, Igor memaparkan, kemampuan rapper di balik panggung tersebut, yakni meliputi pemahaman produksi musik dan lain-lain. Menurutnya, pelaku hiphop di Indonesia masih meraba untuk menemukan karakter khasnya.

"Menurut gue, masih belum ada yang benar-benar menemukan patokannya bagaimana, karena kalau sudah ditemukan, pasti industri rap Indonesia enggak cuma rame di YouTube saja. Pasti akan lebih sering ada event hiphop," kata Igor.

Sebagai salah satu pelaku, Igor memaparkan, menaikkan kancah adalah tanggung jawab bersama. Hal itu dilakukan, demi menghidupi komunitas-komunitas yang saat ini menghiasi belantika musik Indonesia

"Ini bukan soal menunjukkan yang benar seperti apa, tetapi bagaimana sih caranya kita melihat musik ini supaya bisa dikembangkan bersama-sama." tuturnya.