Di Single Terbaru, Anggun Gunakan Tiga Bahasa

Anggun C Sasmi
Sumber :
  • instagram.com/anggun_cipta

VIVA – Penyanyi Indonesia yang telah lama go international, Anggun C. Sasmi, baru saja merilis single terbarunya yang berjudul What We Remember.

Uniknya, dalam single yang rencananya akan disertakan di album terbaru yang akan dirilis secara global pada Desember 2017 itu, Anggun menggunakan multibahasa dalam liriknya, yakni bahasa Indonesia, Inggris, dan Prancis.

Wanita berusia 43 tahun itu mengaku, penggunaan ketiga bahasa itu merupakan penanda mengenai hal-hal yang sudah amat melekat dengan kehidupan, serta kariernya di industri musik.

“Bahasa Indonesia adalah sesuatu yang alami untuk saya, begitu juga bahasa Inggris, karena saya besar dengan mendengarkan Beatles. Sekarang, bahasa Prancis adalah bahasa ketigaku," kata Anggun dalam keterangan tertulisnya.

Anggun juga mengakui, dia tak pernah bisa memilih bahasa mana yang lebih disukainya dari ketiga bahasa tersebut. Sebab, ketiganya memiliki peranan tersendiri baginya dalam menuliskan hal-hal yang ingin diungkapkannya.

"Ada masa di mana ada semacam topik yang mungkin mudah untuk dibicarakan atau untuk dinyanyikan atau ditulis dalam Bahasa Prancis misalnya, lalu ada sesuatu yang mudah dan perlu dibawakan dalam bahasa Inggris, atau bahkan sesuatu yang sulit ke dalam Bahasa Indonesia. Saya tak tahu harus pilih bahasa yang mana,” ujarnya.

Anggun mengaku butuh sedemikian banyak proses sebelum merampungkan album internasional terbarunya itu, agar bisa dirilis di akhir 2017 ini. Meskipun berkonsep modern, namun ciri khas ibu beranak satu ini pun masih kental di album terbarunya tersebut.

Mengenai single What We Remember itu sendiri, Anggun mengaku jika inspirasinya diambil dari kisah nyata dalam kehidupan pribadinya. Inti dari single barunya itu mengimbau kepada semua pendengarnya untuk bisa memanfaatkan waktu dan kesempatan secara baik, dan tidak menyerah pada alur kehidupan yang dilalui.

“Lagu ini bicara tentang kenyataan hidup, di mana kita hanya punya kesempatan hidup ini sekali dan sedikit waktu. Maka, kamu harus membuat sesuatu yang berguna. Kamu harus membuat orang terinspirasi dan mengingatmu. Karena, suatu saat kamu hanya akan jadi kenangan,” ujarnya. (asp)