Nasi Tumpeng Jadi Logo Kearifan Lokal Nusantara

filosofi tumpeng
Sumber :
  • dok.ist

VIVA.co.id – Nasi Tumpeng menjadi makanan asli dari nusantara. Filosofinya sangat kental dengan kearifan lokal Indonesia yang harus dijaga kelestariannya.

Nasi Tumpeng pun dijadikan tema penting di acara Tumpeng Festival (TUFE) yang digelar oleh mahasiswa angkatan 2015 Jurusan S1 Event Universitas Prasetiya Mulya di Bintaro. Lewat keterangan tertulis yang diterima VIVA.co.id, Kamis 31 Agustus 2017, Ketua Divisi Marketing and Promotion TUFE, Sarikha Kartika Ayu mengatakan, Tumpeng Festival bukanlah acara festival makanan.

Acara pameran tersebut untuk memberikan pesan penting tentang isu keberagaman di Tanah Air yang sempat hangat beberapa waktu lalu.

"Ini sebuah acara pertunjukan story telling dan art exhibition yang menjadi jawaban dari isu nasional yang sedang panas salah satunya masalah keberagaman," kata Sarikha.

Pameran ini dibawakan dengan kreatif melalui media yang mudah diterima oleh para pengunjung seperti exhibition dan story telling.

"Kegiatan seni lewat story telling nasi tumpeng ini juga baik dan bagus untuk generasi muda. Seperti siswa SMA yang bisa mengetahui nilai tinggi Tumpeng sebagai salah satu kearifan lokal," ucap Sarikha.