Bruno Mars Sukses Gelar Konser Hari Pertama di JIS, 2 Hari Lainnya Jangan Sampe Lolos

Bruno Mars Live in Jakarta Concert 2024
Sumber :
  • VIVA.co.id/Rizkya Fajarani Bahar

Jakarta, VIVA – Bruno Mars sukses melaksanakan konser untuk hari pertamanya di Jakarta pada 11 September 2024. Penampilan aksi panggung solois kelahiran Hawaii itu pun dimulai sekitar pukul 20.00 WIB dengan suasana venue yang telah hampir dipenuhi para penggemarnya. 

Pada bagian pembukaan, ada tirai besar yang menutupi seluruh panggung. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.

Kemudian setelah musik dimainkan dan suara Bruno Mars terdengar, tirai merah tersebut langsung terbuka menyambut kehadiran sang musisi bersama bandnya di atas panggung. 

Bruno Mars mengawali konser ini dengan lagu yang populer di berbagai negara di dunia yakni 24K Magic.

Para penonton langsung heboh dan bernyanyi bersama melepas kerinduannya kepada penyanyi asal Amerika Serikat tersebut. Bruno Mars tak lupa menyapa para penonton yang datang malam ini menggunakan bahasa Indonesia yang telah ia pelajari.

"Jakarta aku di sini," sapa Bruno Mars, dalam konsernya di Jakarta International Stadium (JIS), Rabu 11 September 2024.

Melihat antusiasme para penonton yang sangat meriah, Bruno Mars terlihat tak bisa berhenti tersenyum sambil menyanyikan lagi andalannya itu.

Ia kemudian melanjutkan penampilan dengan lagu Finesse, Treasure, dan Billionaire.

Suasana jelang konser Bruno Mars di Jakarta International Stadium (JIS)

Photo :
  • VIVA/Aiz Budhi

"Butuh waktu lama untukku datang ke sini. Aku ingat terakhir kali kita bertemu," ujar Bruno Mars.

"Apakah kalian siap bersenang-senang malam ini?" sambungnya.

Konser yang dipromotori oleh Live Nation, TEM Presents, dan PK Entertainment ini berjalan dengan cukup baik tanpa ada kendala yang berarti. Para penonton juga cukup kondusif dan menikmati setiap lagu yang dinyanyikan oleh Bruno Mars.

Selain itu, Bruno Mars mengadakan sesi bermain piano untuk beberapa lagu yang membuat para penonton bertanya-tanya apa judul lagunya. Beberapa lagu yang dimainkan dengan piano di antaranya adalah Die With A Smile, Grenade, dan lainnya.

Sebagai informasi, konser "Bruno Mars Live in Jakarta 2024" akan digelar selama tiga hari yakni tanggal 11, 13, dan 14 September 2024. Konser tersebut diselenggarakan di Jakarta International Stadium (JIS).

Kebanyakan, lagu yang dibawakan berasal dari tiga album studio Bruno Mars yang berjudul Doo-Woops & Hooligans (2010), Unorthodox Jukebox (2012), dan 24K Magic (2016).

Seperti lagu-lagu lawas yang membuat nostalgia yakni When I Was Your Man, Talking to the Moon, Finesse, 24K Magic, Versace on the Floor, dan banyak lainnya.