DOMS DJ Gelar Event Edukasi Disk Jockey, 15 Menit Mahir Putar Piringan Hitam

Event edukasi disk jockey by DOMS DJ
Sumber :
  • ist

VIVA Showbiz –Vibin by DOMS DJ menggelar event bertema edukasi disk jockey untuk komunitas di Grebe, Lippo Mall Puri, Jakarta Barat, Minggu 5 Februari 2023. Kegiatan tersebut bertujuan memberikan edukasi dasar terkait dunia disk jockey.

Bersama dengan Pioneer DJ, Vibin by DOMS DJ mengajarkan cara memutar piringan hitam yang dipimpin oleh DJ Yudy Yansyah sebagai Founder DOMS.

Kegiatan bertema DJ Clinic ini bertujuan memberikan pengetahuan dan pelajaran kepada para peserta untuk bisa bermain DJ hanya dalam waktu 15 menit saja. Scroll untuk simak artikel selengkapnya.

Yudy juga memaparkan bagaimana cara memulai berkarier di dunia DJ. Ia juga memberikan ilmu dasar terkait tata cara menggunakan alat disk jockey.

"Kita disini sebagai wadah bagi para pemula atau komunitas untuk memulai kariernya sebagai DJ," ujar Yudy.

"Banyak orang yang ingin tahu susah atau tidak menjadi seorang DJ, lalu kenapa DJ selalu dianggap hal yang negatif." tambahnya.

"Jadi kita disini coba sharing, tak hanya soal teknik saja, kita juga berikan ilmu bagaimana membangun personality seorang DJ itu sendiri," ucap Yudy.

Ditengah sesi acara para peserta juga disuguhkan dua alat DJ untuk mencoba mengenal dan belajar langsung.

Event edukasi disk jockey by DOMS DJ

Photo :
  • ist

Antusiasme komunitas DJ untuk menyambut kegiatan ini cukup tinggi. Bahkan peserta yang datang tidak hanya dari Jabodetabek.

Ada pula peserta dari Yogyakarta yang rela datang ke Jakarta untuk mengikuti event DJ Clinic ini.

"Saya suka DJ dari SMA, saya sudah sempat belajar di DOMS juga. Makanya ketika saya tahu DOMS mengadakan event ini, saya sangat tertarik dan langsung datang ke Jakarta," ucap Andra Yadzka salah satu pencinta DJ asal Yogyakarta.

"Saya harap event seperti ini bisa digelar diluar Jakarta. Karena event ini sangat bagus untuk kalangan orang yang ingin berkarier di dunia dik jockey," jelasnya.

Sementara itu, Co-Founder DOMS DJ, Mandela mengatakan perkembangan dunia disk jockey saat ini sangat baik.

Oleh karena itu melalui evet Vibin by DOMS DJ ini mereka memberikan fasilitas bagi para pemula untuk terjun langsung untuk mencoba belajar memegang alat.

"Event ini sebagai representasi visi dan misi DOMS itu sendiri untuk memberikan pelajaran bagi komunitas dan juga pemula untuk mendalami dunia DJ," kata Mandela.

"Karena banyak orang yang ingin belajar DJ tetapi ketergantungan biaya dan alat," ungkapnya.

Acara Vibin by DOMS DJ ini juga turut mendatangkan DJ ternama Tanah Air, yakni Jayjax yang membuat suasana di tempat acara semakin hype abis.

DOMS DJ merupakan satu-satunya platform youtube di indonesia yang berisi tentang edukasi disk jockey.